PERBEDAAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG OBAT SEBELUM DAN SESUDAH PENYULUHAN PADA IBU-IBU ANGGOTA DHARMA WANITA PERSATUAN KABUPATEN REMBANG

Ariana, Annisa Nevy (2011) PERBEDAAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG OBAT SEBELUM DAN SESUDAH PENYULUHAN PADA IBU-IBU ANGGOTA DHARMA WANITA PERSATUAN KABUPATEN REMBANG. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
COVER_-INTISARI.pdf

Download (375kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
BAB_1.pdf

Download (93kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB_2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (88kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB_3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (41kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB_4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (27kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (25kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (236kB)

Abstract

Obat adalah sediaan yang digunakan untuk mempengaruhi secara fisiologi atau patologi untuk penetapan diagnosa, pencegahan, penyembuhan, peningkatan kesehatan dan kontrasepsi. Obat yang tidak aman, tidak berkhasiat, tidak bermutu dan tidak digunakan dengan benar dapat menimbulkan berbagai masalah bagi kesehatan bahkan kematian. Oleh karena itu perlu adanya upaya untuk meningkatkan pengetahuan tentang obat pada masyarakat serta meminimalkan segala hal yang tidak diinginkan yang dapat terjadi akibat pemakaian suatu obat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan tentang obat dan menganalisis perbedaan tingkat pengetahuan sebelum dan sesudah penyuluhan yang dilakukan terhadap ibu-ibu anggota Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Rembang. Penelitian ini menggunakan metode quasi experiment dengan one group pretest-posttest design yaitu rancangan pretest posttest pada satu kelompok. Penelitian dilakukan di Kabupaten Rembang. Populasi penelitian adalah ibu-ibu anggota Dharma Wanita Kabupaten Rembang. Penentuan sampel dilakukan secara purposive sampling yang hasilnya berjumlah 55 orang dan seluruhnya ditetapkan menjadi sampel. Untuk analisis data sebelum dan sesudah penyuluhan dilakukan dengan Uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan ibu-ibu anggota Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Rembang sebelum diberi penyuluhan berpengetahuan sedang dan sesudah pemberian penyuluhan terjadi peningkatan pengetahuan yang bermakna yaitu mayoritas berpengetahuan baik. Dapat disimpulkan bahwa penyuluhan berpengaruh secara signifikan terhadap peningkatan pengetahuan tentang obat pada ibu-ibu anggota Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Rembang.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Penyuluhan, Pengetahuan Tentang Obat
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > Farmasi
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 05 Oct 2011 07:44
Last Modified: 05 Oct 2011 07:44
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/14936

Actions (login required)

View Item View Item