PENGARUH KONSENTRASI RAGI DAN MEDIA PEMBUNGKUS YANG BERBEDA TERHADAP KUALITAS TAPE BEKATUL DILIHAT DARI KADAR ETANOL

OKTAVIA, EVA (2011) PENGARUH KONSENTRASI RAGI DAN MEDIA PEMBUNGKUS YANG BERBEDA TERHADAP KUALITAS TAPE BEKATUL DILIHAT DARI KADAR ETANOL. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
02._HALAMAN_DEPAN.pdf

Download (348kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
03._BAB_I.pdf

Download (98kB)
[img] PDF (Bab II)
04._BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (197kB)
[img] PDF (Bab III)
05._BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (142kB)
[img] PDF (Bab IV)
06._BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (159kB)
[img] PDF (Bab V)
07._BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
08._Daftar_Pustaka.pdf

Download (20kB)
[img] PDF (Lampiran)
09._Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Bekatul sebagai limbah penggilingan padi selama ini hanya dimanfaatkan sebagai pakan ternak, padahal dalam bekatul terdapat nilai gizi yang cukup tinggi, yaitu kandungan karbohidrat lebih dari 55%. Oleh karena itu peneliti mencoba mengolah bekatul yang dianggap kurang bermanfaat menjadi produk baru yang murah dan mudah, yaitu bekatul difermentasikan menjadi tape bekatul. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi ragi dan media pembungkus yang berbeda terhadap kadar etanol tape bekatul. Pembuatan tape bekatul dilaksanakan di rumah penulis dan penelitian dilaksanakan di Laboratorium Farmasi Universitas Muhammadiyah Surakarta untuk destilasi etanol dan pengujian kadar etanol tape bekatul pada bulan Februari 2011. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap dua faktor perlakuan yaitu konsentrasi ragi (5g dan 10g/0,5 kg) dan media pembungkus (daun pisang, daun waru dan kulit jagung) dengan tiga kali ulangan sehingga didapatkan 6 kombinasi perlakuan. Data dianalisis dengan ANOVA dua jalur dan dilanjutkan dengan uji BNT (Beda Nyata Terkecil). Hasil analisis kadar etanol diperoleh pada konsentrasi ragi F hit = 43,50 > F tab = 4,75; pada pembungkus F hit = 44,12 > F tab 3,88 sedangkan pada interaksi konsentrasi ragi dan pembungkus F hit = 0,77 < F tab = 3,88 pada taraf signifikan 5%. Dari analisis data penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh konsentrasi ragi (5g dan 10g/0,5 kg) dan media pembungkus (daun pisang, daun waru dan kulit jagung) terhadap kadar etanol tape bekatul, semakin tinggi konsentrasi ragi maka kadar etanol semakin meningkat dan penggunaan media pembungkus yang berbeda juga akan mempengaruhi tinggi rendahnya kadar etanol tape bekatul. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pada rata-rata kadar etanol paling tinggi didapatkan pada perlakuan R2M2 (konsentrasi ragi sebanyak 10g/500g bekatul dengan pembungkus daun waru) sebanyak 14,96%, sedangkan rata-rata kadar etanol paling rendah didapatkan pada perlakuan R1M3 (Konsentrasi ragi sebanyak 5g/500g bekatul dengan pembungkus kulit jagung) sebanyak 6,14%.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Additional Information: RAK A420/2011-31
Uncontrolled Keywords: Bekatul, Tape, Konsentrasi Ragi, Media Pembungkus dan Kadar Etanol
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 27 Jul 2011 05:13
Last Modified: 31 Oct 2011 05:06
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/13653

Actions (login required)

View Item View Item