SULASTRI, SULASTRI (2011) PRARANCANGAN PABRIK ETIL ASETAT DARI ASAM ASETAT DAN ETANOL DENGAN PROSES KONTINYU KAPASITAS 25.000 TON PER TAHUN. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF (Halaman Depan)
02._HALAMAN_DEPAN.pdf Download (404kB) |
|
|
PDF (Bab I)
03._BAB_I.pdf Download (200kB) |
|
PDF (Bab II)
04._BAB_II.pdf Restricted to Repository staff only Download (358kB) |
||
PDF (Bab III)
05._BAB_III.pdf Restricted to Repository staff only Download (314kB) |
||
PDF (Bab IV)
06._BAB_IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (387kB) |
||
PDF (Bab V)
07._BAB_V.pdf Restricted to Repository staff only Download (224kB) |
||
PDF (Bab Vi)
08._BAB_VI.pdf Restricted to Repository staff only Download (236kB) |
||
PDF (Bab VII)
09._BAB_VII.pdf Restricted to Repository staff only Download (35kB) |
||
|
PDF (Daftar Pustaka)
10._DAFTAR_PUSTAKA.pdf Download (26kB) |
|
PDF (Lampiran)
11._LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (304kB) |
Abstract
Perancangan pabrik etil asetat dengan proses esterifikasi ini dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan etil asetat dalam negeri dan tidak menutup kemungkinan untuk diekspor. Etil asetat dibuat dari bahan baku asam asetat dan etanol dengan katalis asam sulfat. Pabrik etil asetat dari asam asetat dan etanol dirancang dengan kapasitas 25.000 ton per tahun. Pabrik beroperasi kontinyu selama 330 hari per tahun. Proses pembuatan etil asetat dilakukan di dalam Reaktor Alir Tangki Berpengaduk (RATB) . Reaksi berlangsung pada fase cair, reversible, eksotermis dengan reaktor bekerja secara non adiabatis isotermal pada suhu 80ºC dan tekanan 1 atm. Untuk memurnikan etil asetat dilakukan dengan proses distilasi yaitu menggunakan menara distilasi 1, menara distilasi 2, menara distilasi 3 dan proses dekantasi sehingga diperoleh produk etil asetat dengan kadar 99 %. Etil asetat yang dihasilkan disimpan dalam tangki penyimpan dalam fase cair dan siap dipasarkan. Pabrik etil asetat berkapasitas 25.000 ton per tahun ini membutuhkan bahan baku asam asetat sebanyak 17.339,40 ton per tahun dan etanol sebanyak 14.354,34 ton per tahun serta asam sulfat sebanyak 3.615,06 ton per tahun. Utilitas meliputi penyediaan air dari air sungai, kebutuhan air sebanyak 51.000 m³ per tahun, steam sebanyak 75.261,07 ton per tahun, bahan bakar sebanyak 13.099,60 m³ per tahun, dan listrik sebesar 1.929.945,60 kW per tahun. Pabrik direncanakan didirikan di daerah Gresik, Jawa Timur dengan luas tanah 1,5 Ha dengan jumlah karyawan sebanyak 97 orang. Dari hasil analisis ekonomi, pabrik etil asetat ini membutuhkan modal tetap sebesar Rp. 92.975.369.602 dan modal kerja sebesar Rp. 43.504.112.652. Keuntungan sebelum pajak sebesar Rp. 57.239.100.919 per tahun. Keuntungan sesudah pajak sebesar Rp. 40.067.370.643 per tahun. Analisis kelayakan ini memberikan hasil bahwa Percent Return On Investment (ROI) sebelum pajak sebesar 60,56% dan setelah pajak sebesar 43,09%. Pay Out Time (POT) sebelum pajak sebesar 1,40 tahun sedangkan setelah pajak sebesar 1,88 tahun. Break Even Point (BEP) sebesar 41,06% kapasitas, dan Shut Down Point (SDP) sebesar 29,65% kapasitas. Discounted Cash Flow (DCF) sebesar 37,1 %. Berdasarkan data di atas maka pabrik etil asetat dari etanol dan asam asetat ini layak untuk dikaji lebih lanjut.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | RAK D500/2011 - 02 |
Uncontrolled Keywords: | etil asetat, asam asetat dan etanol, katalis asam sulfat. |
Subjects: | T Technology > TP Chemical technology |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Kimia |
Depositing User: | Ari Fatmawati |
Date Deposited: | 14 May 2011 05:33 |
Last Modified: | 10 Jun 2011 03:06 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/12350 |
Actions (login required)
View Item |