Sriyanti, Sriyanti (2008) HUBUNGAN ANTARA KONSEP DIRI DAN MOTIVASI BERKOMPETISI DALAM PRESTASI BELAJAR DENGAN INTENSI MENYONTEK PADA SISWA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
F100000090.pdf Download (190kB) |
|
PDF
F100000090.pdf Restricted to Repository staff only Download (569kB) |
Abstract
Masalah sumber daya manusia tidak bisa lepas dari bidang pendidikan. Inti pokok pendidikan bagi siswa adalah belajar. Tujuan dari belajar adalah untuk mencapai prestasi belajar. Untuk mencapai prestasi belajar yang memuaskan berbagai usaha ditempuh oleh siswa baik itu usaha positif maupun usaha yang negatif. Usaha positif misalnya dengan meningkatkan motivasi belajar sedang usaha negatif misalnya dengan menyontek. Siswa melakukan tindakan menyontek dikarenakan siswa tersebut memiliki konsep diri yang rendah. Siswa yang memiliki konsep diri yang rendah cenderung tidak percaya diri akan kemampuan yang dimilikinya, sehingga siswa tersebut melakukan tindakan menyontek untuk mendapatkan prestasi yang tinggi. Tindakan menyontek juga dilakukan siswa di dalam kelas karena siswa tersebut memiliki motivasi berkompetisi dalam belajar yang tinggi. Siswa yang tidak mampu bersaing cenderung mengambil jalan pintas dalam berprestasi yaitu dengan menyontek. Penelitian ini bertujuan untuk : pertama, mengetahui hubungan antara konsep diri dan motivasi berkompetisi dalam prestasi belajar dengan intensi menyontek pada siswa, kedua, mengetahui sejauhmana hubungan antara konsep diri dengan intensi menyontek pada siswa dan ketiga, mengetahui sejauhmana hubungan antara motivasi berkompetisi dalam prestasi belajar dengan intensi menyontek pada siswa. Hipotesis mayor, ada hubungan antara konsep diri dan motivasi berkompetisi dalam prestasi belajar dengan intensi menyontek siswa, sedangkan hipotesis minor, ada hubungan negatif antara konsep diri dengan intensi menyontek siswa dan ada hubungan negatif antara motivasi berkompetisi dalam prestasi belajar dengan intensi menyontek pada siswa. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa-siswi SMPN 2 Wedung Demak, dan teknik yang digunakan adalah Cluster random sampling. Alat pengumpul data yang digunakan adalah skala konsep diri, skala motivasi berkompetisi dalam prestasi belajar, dan skala intensi menyontek. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi dua prediktor. Hasil analisis data diperoleh R = 0,490 dan F = 11,238 dengan p < 0,01. Berdasarkan analisis data juga diperoleh koefisien korelasi rx1y = -0,364 dengan p < 0,01, dan rx2y = 0,374 dengan p < 0,01. Sumbangan efektif (R2) variabel konsep diri dan motivasi berkompetisi dalam prestasi belajar dengan intensi menyontek pada siswa sebesar 24,045 %. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan ada hubungan yang sangat signifikan antara konsep diri dan motivasi berkompetisi dalam prestasi belajar dengan intensi menyontek pada siswa, ada hubungan negatif yang sangat signifikan antara konsep diri dengan intensi menyontek pada siswa, dan ada hubungan positif yang sangat signifikan antara motivasi berkompetisi dalam prestasi belajar dengan intensi menyontek pada siswa.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | konsep diri. motivasi kopetisi, prestasi belajar |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Ari Fatmawati |
Date Deposited: | 16 May 2009 03:58 |
Last Modified: | 24 Feb 2011 05:49 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/1231 |
Actions (login required)
View Item |