PENGARUH PERHATIAN ORANG TUA DAN KELENGKAPAN SARANA BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN EKONOMI PADA SISWA KELAS XI SMA NEGERI WANADADI BANJARNEGARA

MUBAROK, M. ZAKI (2007) PENGARUH PERHATIAN ORANG TUA DAN KELENGKAPAN SARANA BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN EKONOMI PADA SISWA KELAS XI SMA NEGERI WANADADI BANJARNEGARA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Bab I)
Bab_I.pdf

Download (141kB)
[img]
Preview
PDF (Halaman depan)
1._Halaman_Depan.pdf

Download (147kB)
[img] PDF (Bab II - III)
2._BAB_I_-_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (236kB)
[img] PDF (Bab IV-V)
3._BAB_IV_-_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (183kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
4._DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (90kB)
[img]
Preview
PDF (Lampiran)
5._Lampiran.pdf

Download (129kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh perhatian orang tua dan kelengkapan sarana belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran ekonomi pada siswa kelas XI SMA Negeri Wanadadi Banjarnegara. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode angket. Angket dilakukan pada siswa dengan sampel para siswa. Data yang dikumpulkan adalah data primer berupa angket. Data diolah menggunakan program SPSS for Windows V. 11.5. Sebelum dilakukan pengujian hipotesis terlebih dahulu dilakukan pengujian validitas dan reliabilitas dan data terdistribusi normal. Pengujian hipotesis penelitian ini dengan persamaan Regresi Linier Berganda, uji t dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada hipotesis pertama yang menyebutkan ada pengaruh perhatian orang tua terhadap prestasi belajar siswa terbukti dengan ditunjukkan nilai koefisien regresi sebesar 2.713, diperkuat perhitungan nilai t X1 sebesar 4.004 sementara t tabel sebesar 2.000 atau (4.004 > 2.000) dengan nilai signifikansi sebesar 0.011<0.05. Hipotesis kedua yang menyebutkan ada pengaruh kelengkapan sarana belajar terhadap prestasi belajar siswa terbukti dengan ditunjukkan nilai koefisien regresi sebesar 1.705, diperkuat perhitungan nilai t X2 sebesar 3.371 sementara t tabel sebesar 2.000 atau (3.371 > 2.000) dengan nilai signifikansi sebesar 0.022<0.05. Hipotesis ketiga yang menyebutkan ada pengaruh perhatian orang tua dan kelengkapan sarana belajar terhadap prestasi belajar siswa terbukti dengan ditunjukkan nilai Fhitung adalah 3.995 dan Ftab adalah 3.15 jadi 3.995 > 3.15 dengan tingkat signifikansi 0.006 < 0.05, ini berarti Ho ditolak yang artinya ada pengaruh yang signifikan antara Perhatian Orang Tua dan Kelengkapan Sarana Belajar bersama-sama terhadap Prestasi Belajar Siswa.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: perhatian orang tua, kelengkapan sarana belajar, prestasi belajar.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Akuntansi
Depositing User: Users 1508 not found.
Date Deposited: 28 Feb 2011 10:14
Last Modified: 28 Feb 2011 10:14
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/10627

Actions (login required)

View Item View Item