PENGARUH PERGAULAN TEMAN SEBAYA DAN PENYESUAIAN DIRI TERHADAP KETRAMPILAN BERSOSIALISASI SISWA KELAS V SD MUHAMMADIYAH 3 NUSUKAN - SURAKARTA

Yunusiah , Rakhmah Ely (2011) PENGARUH PERGAULAN TEMAN SEBAYA DAN PENYESUAIAN DIRI TERHADAP KETRAMPILAN BERSOSIALISASI SISWA KELAS V SD MUHAMMADIYAH 3 NUSUKAN - SURAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
HALAMAN_DEPAN.pdf

Download (188kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
BAB_I.pdf

Download (40kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (108kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (167kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (316kB)
[img] PDF (Bab V)
BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (85kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (77kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji adakah pengaruh Pergaulan Teman Sebaya, Penyesuaian Diri terhadap Ketrampilan Bersosialisasi. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa-siswi kelas V SD Muhammadiyah 3 Nusukan-Surakarta tahun ajaran 2010-2011 yang berjumlah 37 siswa. Untuk mengumpulkan data dari siswa, peneliti menggunakan metodeangket kuesioner skala rating. Kemudian data yang diperoleh diuji dengan menggunakan Uji Instrumen Data (Validitas dan Reliabilitas). Setelah data yang mewakili variabel penelitian dinyatakan valid dan reliabel, kemudian untuk memperoleh nilai yang mendukung tujuan penelitian ini dilakukan Uji Prasyarat Analisis (Uji Normalitas, Uji Linearitas dan Uji Multikolinearitas) dan Analisis Data (Uji Regresi Linear Berganda serta dilakukan Uji Hipotesis yaitu Uji t dan Uji F). Dari hasil analisis yang dilakukan meliputi analisis deskripsi dan analisis data melalui Uji t diperoleh hasil bahwa Pergaulan Teman Sebaya dalam penelitian ini tidak mempengaruhi secara positif terhadap Ketrampilan Bersosialisasi, namun Penyesuaian Diri dalam penelitian ini mempengaruhi secara positif terhadap Ketrampilan Bersosialisasi. Sedangkan hasil uji F menunjukkan bahwa model penelitian ini mampu memprediksi bahwa variabel independen secara signifikan mempengaruhi variabel dependen sebesar 7,176. Koefisien determinasi ( ) dalam penelitian ini juga menjelaskan bahwa variabel independen dalam penelitian ini mampu menjelaskan (mempengaruhi) variabel dependen yaitu Ketrampilan Bersosialisasi sebesar 29,7%. Sumbangan Efektif dan Sumbangan Relatif Pergaulan Teman Sebaya sebesar 9,70% dan 32,65% sedangkan Sumbangan Efektif dan Sumbangan Relatif Penyesuaian Diri sebesar 20% dan 67,35% sehingga Penyesuaian Diri merupakan variabel independen yang paling dominan dalam memberikan pengaruh yang signifikan terhadap Ketrampilan Bersosialisasi dalam penelitian ini.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pergaulan Teman Sebaya, Penyesuaian Diri dan Ketrampilan Bersosialisasi
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 21 Jun 2011 05:13
Last Modified: 21 Jun 2011 05:13
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/13048

Actions (login required)

View Item View Item