RAHMAWATI, LILA DEWI TRI (2010) PEMAKAIAN DEIKSIS PERSONA, LOKASIONAL, DAN TEMPORAL DALAM NOVEL AYAT-AYAT CINTA KARYA HABIBURRAHMAN EL SHIRAZY. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .
|
PDF
A310060227.pdf Download (62kB) |
|
PDF
A310060227.pdf Restricted to Repository staff only Download (667kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan jenis dan wujud deiksis persona, lokasional, dan temporal, mengidentifikasi kelas kata pembentuk deiksis persona, lokasional, dan temporal, serta mendeskripsikan fungsi deiksis persona dalam novel Ayat-ayat Cinta karya Hbiburrahman El Shirazy. Penyediaan data digunakan metode metode simak. Teknik lanjutannya digunakan teknik simak bebas libat cakap. Analisis data digunakan metode padan referensial dan metode agih. Adapun penyajian hasil analisis digunakan metode penyajian informal. Hasil penelitian ditemukan jenis dan wujud deiksis persona pertama tunggal maupun jamak, persona kedua tunggal maupun jamak, persona ketiga tunggal maupun jamak, deiksis lokasional, dan deiksis temporal. Wujud deiksis persona pertama tunggal terdapat 6 bentuk. Deiksis persona pertama jamak terdapat 2 bentuk. Deiksis persona kedua tunggal terdapat 5 bentuk. Deiksis persona kedua jamak terdapat 1 bentuk. Deiksis persona ketiga tunggal terdapat 5 bentuk, yakni pada data. Deiksis persona ketiga jamak terdapat 1 bentuk. Deiksis lokasional yang menunjuk tempat yang dekat dengan penutur terdapat 2 bentuk. Tempat yang tidak terlalu jauh dengan penutur terdapat 1 bentuk. Tempat yang jauh dengan penutur terdapat 1 bentuk. Menunjuk tempat secara eksplisit terdapat 11 bentuk. Deiksis temporal yang menunjuk waktu kini terdapat 4 bentuk. Waktu lampau 6 bentuk. Waktu yang akan datang 5 bentuk. Waktu netral 5 bentuk. Kelas kata pembentuk deiksis yang terdapat dalam novel Ayat-ayat Cinta adalah pronomina untuk deiksis persona dan nomina untuk deiksis lokasional dan temporal. Fungsi deiksis persona sebagai penunjuk kepunyaan terdapat 5 bentuk, perangkai preposisi 1 bentuk, menyatakan subjekntindakan/pelaku 1 bentuk, menyatakan objek tindakan/pelaku 1 bentuk, dan sebagai penunjuk postpositif terdapat 1 bentuk.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | deiksis, deiksis persona, deiksis lokasional, deiksis temporal, fungsi deiksis persona, kelas kata. |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah |
Depositing User: | Users 1504 not found. |
Date Deposited: | 11 Jan 2011 08:45 |
Last Modified: | 09 Jun 2012 05:04 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/9753 |
Actions (login required)
View Item |