HUBUNGAN PENGGUNAAN LAPORAN KEUANGAN DAN NON KEUANGAN TERHADAP PENGGUNAAN INFORMASI UNTUK PENGAMBILAN KEPUTUSAN MANAJEMEN PADA ORGANISASI NIRLABA (DI RUMAH SAKIT ISLAM PKU SURAKARTA)

PURWADI, ANA (2010) HUBUNGAN PENGGUNAAN LAPORAN KEUANGAN DAN NON KEUANGAN TERHADAP PENGGUNAAN INFORMASI UNTUK PENGAMBILAN KEPUTUSAN MANAJEMEN PADA ORGANISASI NIRLABA (DI RUMAH SAKIT ISLAM PKU SURAKARTA). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
B200000322.pdf

Download (46kB)
[img] PDF
B200000322.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (689kB)

Abstract

Tujuan penulisan skripsi ini untuk menjawab hipotesis dalam penelitian ini, yaitu bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara penggunaan laporan keuangan dan non keuangan dengan penggunaan informasi untuk pengambilan keputusan manajemen pada organisasi nirlaba (Di Rumah Sakit Islam PKU Surakarta). Dengan menggunakan metode survey dan teknik pengambilan sampel secara acak (random sampling) dengan cara undian untuk Rumah Sakit Islam PKU Muhammadiyah Surakarta, berdasar rumus Yamane dengan tingkat presisi 10 % didapat sampel 35 responden dari populasi sebesar 60 Karyawan RS. PKU Muhammadiyah Surakarta. Kemudian data yang masuk dianalisa dengan menggunakan analisa Korelasi. Sedang uji signifikansi yang ditetapkan adalan dengan taraf kepercayaan 95 % (signifikansi 0,5) Dari penyebaran angket diketahui bahwa sebagian besar di kalangan Karyawan RS.PKU Muhammadiyah Surakarta telah menggunakan informasi untuk pengambilan keputusan (Y) sebesar 105 atau 94,29%. Untuk variabel penggunaan laporan keuangan (X1) sebesar 105 atau 84,76%. Dan pada variabel penggunaan laporan non keuangan (X2), sebesar 140 atau 68,57%. Berdasar uji korelasi diperoleh hasil penelitian yang menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara penggunaan laporan keuangan dengan penggunaan informasi untuk pengambilan keputusan, karena diperoleh hasil sebesar positif 0.920 lebih besar dari r tabel sebesar 0.334. Demikian juga dengan variabel penggunaan laporan non keuangan dengan penggunaan informasi untuk pengambilan keputusan, karena nilai sebesar 0.932 lebih besar dari r tabel 0.334. Dari perhitungan di atas dapat diketahui bahwa Ho ditolak dan Ha diterima, yang berarti bahwa terdapat hubungan antara penggunaan laporan keuangan dan non keuangan dengan pengambilan keputusan.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Laporan Keuangan, Laporan Non Keuangan, Pengambilan Keputusan
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 08 Nov 2010 08:52
Last Modified: 14 Nov 2010 12:43
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/8891

Actions (login required)

View Item View Item