PENERAPAN STRATEGI STUDENT FACILITATOR AND EXPLAINING DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKAUNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN PEMAHAMAN SISWA TENTANG KELILING DAN LUAS PERSEGI PANJANG DAN PERSEGI (PTK Pada Siswa Kelas VII Smester Genap SMP N 2 Kartasura Tahun Ajaran 2009/2010 )

SUSETYONO , FIRA ANDIE (2010) PENERAPAN STRATEGI STUDENT FACILITATOR AND EXPLAINING DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKAUNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN PEMAHAMAN SISWA TENTANG KELILING DAN LUAS PERSEGI PANJANG DAN PERSEGI (PTK Pada Siswa Kelas VII Smester Genap SMP N 2 Kartasura Tahun Ajaran 2009/2010 ). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
A410060007.pdf

Download (45kB)
[img] PDF
A410060007.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan dan pemahaman siswa dalam pembelajaran matematika tentang keliling dan luas persegi panjang dan persegi melalui strategi student facilitator and explaining. Jenis Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas. Subyek penerima tindakan adalah siswa kelas VII E SMP Negeri 2 Kartasura yang berjumlah 42 siswa. Metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi, catatan lapangan, review dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif dengan analisis interaktif. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan keaktifan dan pemahaman siswa dalam pembelajaran matematika tentang keliling dan luas persegi panjang dan persegi. Hal ini dapat dilihat dari 1. Keaktifan Siswa : a) mengajukan pertanyaan, sebelum tindakan 9,52%, setelah tindakan 52,38%, b) mengerjakan soal-soal latihan di depan kelas, sebelum tindakan 16,67%, setelah tindakan, 66,67%, c) mengemukakan ide atau pendapat, sebelum tindakan 21.43%, setelah tindakan 61,9%, d) menjawab pertanyan, sebelum tindakan 28,57%, setelah tindakan 73.81%, e) menyanggah atau menyetujui ide teman, sebelum tindakan 33,33%, setelah tindakan 85.71%. 2.Pemahaman Siswa : a) mengkonstruksi soal dalam model matematika, sebelum tindakan 53,38%, setelah tindakan 71,42%, b) penggunaan rumus, sebelum tindakan 33,33%, setelah tindakan 92,86%, c) proses perhitungan, sebelum tindakan 47,6%, setelah tindakan 90,47%. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penerapan strategi student facilitator and explaining dapat meningkatkan keaktifan dan pemahaman siswa dalam pembelajaran matematika tentang keliling dan luas persegi panjang dan persegi.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: keaktifan, pemahaman, facilitator, explaining
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 18 Aug 2010 08:16
Last Modified: 14 Nov 2010 18:56
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/8322

Actions (login required)

View Item View Item