Astuti, Aprilya Purwaning (2010) SIKAP SUAMI TERHADAP KONTRASEPSI PRIA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
F100050103.pdf Download (140kB) |
|
PDF
F100050103.pdf Restricted to Repository staff only Download (578kB) |
Abstract
Perkembangan teknologi kontrasepsi yang cepat, tidak diimbangi dengan peran serta pria untuk ikut berpartisipasi dalam menggunakan kontrasepsi. Berdasarkan SKDI 2002-2003, peserta KB pria di Indonesia hanya berada pada kisaran 1,3 % dari target propenas 2000-2004 yang mencapai angka 8 %. Peserta KB pria di Indonesia masih sangat rendah yaitu masih dibawah 2 %, disamping masih relatif rendahnya kepedulian pria terhadap proses reproduksi keluarganya terutama dalam hal kehamilan dan kelahiran. Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi seorang pria untuk ikut serta dalam memakai kontrasepsi. Pendidikan, pekerjaan, keterpaparan media massa, faktor kondisi lingkungan, pengalaman pribadi. Pengalaman pribadi seseorang sangat mempengaruhi seseorang dalam bersikap. Manusia dituntut untuk mempunyai sikap. Tingkah laku seseorang tidak terlepas dari sikap yang dimilikinya Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sikap suami terhadap kontrasepsi pria. Pertanyaan penelitian dalam penelitian ini adalah bagaimana sikap suami terhadap kontrasepsi pria dan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi pembentukan dan perubahan sikap suami terhadap kontrasepsi pria. Untuk memperoleh data yang diperlukan dalam penelitian ini digunakan metode wawancara, observasi atau catatan lapangan. Informan dalam penelitian ini adalah sebanyak 3 orang dengan karakteristik, sebagai berikut : (a) PNS (Pegawai Negeri Sipil), (b) berjenis kelamin laki-laki, (c) berstatus menikah, (d) usia 25-35 tahun, (e) mempunyai anak 1 Kesimpulan dari hasil penelitian ini diperoleh bahwa: 1. Sikap suami terhadap kontrasepsi pria adalah sikap yang positif karena menerima dan mengakui adanya kontrasepsi pria, tetapi tidak relevan dengan aspek-aspek yang mempengaruhi sikap yang mengarah pada sikap negatif dengan tidak menggunakan kontrasepsi pria. 2. Faktor-faktor yang mempengaruhi pembentukan dan perubahan sikap suami terhadap kontrasepsi pria adalah faktor internal yaitu faktor internal yaitu kepuasan bersenggama, umur, dan penggunaannya yang tidak praktis dan faktor eksternal yaitu mendapatkan pengaruh dari media, interaksi dengan orang lain, riwayat keluarga, dan riwayat kesehatan.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sikap suami, Kontrasepsi pria |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Musyarofah Siti |
Date Deposited: | 05 Jul 2010 07:51 |
Last Modified: | 14 Nov 2010 22:07 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/8003 |
Actions (login required)
View Item |