HUBUNGAN MUJAHADATUL KUFFAR DENGAN TINDAK PIDANA TERORISME DI INDONESIA

SETIAWAN , BAGUS SIGIT (2009) HUBUNGAN MUJAHADATUL KUFFAR DENGAN TINDAK PIDANA TERORISME DI INDONESIA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
C100030184.pdf

Download (292kB)
[img] PDF
C100030184.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Terosisme adalah tindakan kejahatan kemanusiaan dan peradaban yang menimbulkan ancaman serius terhadap kedaulatan Negara, bahaya terhadap keamanan, perdamaian dunia, serta merugikan kesejahteaan masyarakat. Terorisme adalah salah satu bentuk kejahatan yang diorganisir dengan baik (well organized), bersifat transnasional dan digolongkan sebagai kejahatan luar biasa (extra-ordinary crime) yang tidak membeda-bedakan sasaran. Negara Indonesia dalam mengatasi permasalahan tindak pidana terorisme ini telah mengeluarkan Undang-undang No. 15 Tahun 2003 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Terorisme. Terorisme sebagai gerakan tertentu membawa tujuan tertentu, menggunakan berbagai kendaraan. Ada yang menggunakan kendaraan agama, politik dan ekonomi. tindakan terorisme di Indonesia sering di hubungan dengan ajaran agama (menggunakan kendaraan agama), agama Islam adalah salah satunya. Hal ini bukan tanpa alasan, dari beberapa pelaku tindak pidana terorisme, mereka beranggapan bahwa tindakan mereka adalah merupakan perintah agama yang harus dijalankan oleh pemeluknya. Yang dimaksud dengan perintah agama diatas antara lain adalah mujahadatul kuffar (berjihad melawan kafir). Menjadi penting di sini adalah, di satu sisi mujahadatul kuffar adalah perintah agama yang harus dijalankan pemeluknya, sedangkan di sisi yang lain dianggap sebagai kejahatan yang barang tentu harus mendapat hukuman. Dengan ini mujahadatul kuffar dengan tindak pidana terorisme di Indonesia seperti mempunyai hubungan satu dengan yang lain. Oleh karena itu permasalah ini harus diurai secara terperinci, apakah agama Islam membenarkan cara-cara terorisme dalam melaksanakan mujahadatul kuffar, atau para teroris-teroris itu yang mencari pembenaran untuk kepentingannya.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: KARENA ISLAM ADALAH RAHMATAN LIL ‘ALAMIN, SEHARUSNYA BERTUJUAN MEMBEBASKAN BUKAN SEBALIKNYA
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Hukum
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 24 Jun 2010 06:52
Last Modified: 15 Nov 2010 00:50
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/7729

Actions (login required)

View Item View Item