FAYUKTIKA, TIAS (2010) OPTIMASI FORMULA TABLET DISPERSIBLE NATRIUM DIKLOFENAK DENGAN BAHAN PENGHANCUR EXPLOTAB® DAN BAHAN PELICIN PEG 6000. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
PDF
K100050065.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
||
|
PDF
K100050065.pdf Download (259kB) |
Abstract
Tablet dispersible adalah tablet yang dapat terdispersi dengan cepat dalam air dan menghasilkan dispersi yang stabil. Natrium diklofenak dibuat dalam bentuk sediaan tablet dispersible akan memberikan kemudahan menelan dan memiliki onset cepat. Pada formulasi sediaan tablet dispersible diperlukan bahan penghancur dan bahan pelicin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kombinasi Explotab® sebagai bahan penghancur dan PEG 6000 sebagai bahan pelicin terhadap sifat fisik tablet dispersible serta mengetahui proporsi formula yang optimum. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan desain faktorial 22, yaitu desain percobaan dengan dua faktor dan masing-masing faktor terdiri atas dua level, sehingga total terdapat empat formula. FI(Explotab® level rendah, 8 mg dan PEG 6000 level rendah, 2 mg), F2 (Explotab® level rendah, 8 mg dan PEG 6000 level tinggi, 20 mg), F3 (Explotab® level tinggi, 32 mg dan PEG 6000 level rendah, 2 mg), F4 (Explotab® level tinggi, 32 mg dan PEG 6000 level tinggi, 20 mg). Respon yang diukur dari formula-formula tersebut meliputi kecepatan alir, sudut diam, keseragaman bobot, kekerasan, kerapuhan, waktu terdispersi. Formula optimum yang diperoleh dari area contour plot super imposed yaitu Explotab® 10,53 mg dan PEG 6000 2,00 mg dibandingkan dengan formula verifikasi. Hasil one sample t-test menunjukkan kecepatan alir valid, sudut diam valid, keseragaman bobot valid, kekerasan valid, kerapuhan valid, waktu terdispersi tidak valid. Adanya kombinasi Explotab® dan PEG 6000 level rendah menurunkan keseragaman bobot dan kerapuhan, sedangkan Explotab® dan PEG 6000 level tinggi meningkatkan kekerasan dan waktu terdispersi.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Dispersible, Explotab®, Factorial design, Natrium diklofenak, PEG 6000 |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi > Farmasi |
Depositing User: | Kurnia Utami |
Date Deposited: | 23 Jun 2010 09:15 |
Last Modified: | 15 Nov 2010 00:56 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/7719 |
Actions (login required)
View Item |