ANALISIS PENGARUH PERUBAHAN CAMEL TERHADAP PREDIKSI PERUBAHAN LABA DI MASA YANG AKAN DATANG (Studi Empiris Pada Perbankan Go Public Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2006-2008)

WARDHANI , KUKUH FITRI (2010) ANALISIS PENGARUH PERUBAHAN CAMEL TERHADAP PREDIKSI PERUBAHAN LABA DI MASA YANG AKAN DATANG (Studi Empiris Pada Perbankan Go Public Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2006-2008). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
B200060190.pdf

Download (173kB)
[img] PDF
B200060190.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (834kB)

Abstract

Laba dapat dijadikan parameter dalam mengukur keberhasilan perusahaan yang tercermin pada kinerja manajemennya. Bagi para investor prediksi laba sering digunakan sebagai dasar dalam pengambilan keputusan investasi. Rasio keuangan mempunyai sifat future oriented dan dapat digunakan untuk memberi gambaran tentang kondisi keuangan perusahaan sehingga kita dapat mengetahui seberapa besar tingkat laba yang telah dicapai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perubahan rasio CAEL dalam memprediksi perubahan laba di masa yang akan datang. Obyek penelitian ini adalah perbankan go public yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dan Indonesian Capital Market Directory (ICMD). Data yang digunakan adalah laporan keuangan berupa neraca dan laporan laba rugi tahun 2006 sampai dengan 2008. Variabel dependen yang digunakan adalah perubahan laba sedangkan variabel independennya adalah CAR, NPL, ROA, dan LDR. Pengujian statistik dengan menggunakan pendekatan analisis regresi berganda dengan tingkat signifikansi 5%. Kesimpulan pengujian diambil berdasarkan hasil uji F dan T test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perubahan rasio-rasio keuangan mampu memprediksi perubahan laba masa yang akan datang. Rasio yang dapat digunakan sebagai prediktor perubahan laba yang akan datang adalah CAR, NPL, dan LDR. Dengan melihat variabel independen tersebut para investor dan kreditor dapat melakukan prediksi mengenai seberapa besar tingkat laba dan resiko yang diperoleh investor dan kreditor dalam berinvestasi dan pemberian kredit untuk jangka waktu satu tahun yang akan datang.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Perubahan rasio CAEL, Perubahan Laba
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 21 Jun 2010 05:56
Last Modified: 15 Nov 2010 02:02
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/7610

Actions (login required)

View Item View Item