PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM MANAJEMEN PEMBELAJARAN DI SD NEGERI CEPOGO 01 KABUPATEN BOYOLALI

SARYANTO, SARYANTO (2006) PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM MANAJEMEN PEMBELAJARAN DI SD NEGERI CEPOGO 01 KABUPATEN BOYOLALI. Thesis thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
Q100050122.pdf

Download (72kB)
[img] PDF
Q100050122.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (321kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap peran kepala sekolah dalam (1) perencanaan, (2) pengorganisasian, (3) pengerahan, dan (4) pengawasan pembelajaran di SD Negeri Cepogo 01 Cepogo Boyolali. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif naturalistik. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara (interview), dan dokumentasi dengan melibatkan kepala sekolah dan para guru SD Negeri Cepogo 01. Analisis data menggunakan model Miles dan Hiuberman dengan melakukan catatan lapangan, redaksi data display dan verifikasi. Keabsahan data diperoleh melalui teknik trianggulasi data dari sumber. Asil penelitian menunjukkan bahwa peran kepala sekolah SD Negeri Cepogo 01 efektif. Hal ini berkaitan dengan technical skill, human skill, dan conceptual skill yang baik yang dimilikinya, pendekatan kepemimpinan transpormasional – instruksionalnya dan dukungan formal maupun nonformal yang kuat dalam manajemen pembelajaran (yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pengerahan, dan pengawasan pembelajaran) sehingga tercipta efektivitas pembelajaran yang diindikasikan oleh terpuaskannya kebutuhan guru dan siswa, terciptanya kegiatan belajar mengajar yang kondusif, tercapainya tujuan pembelajaran, berhasilnya kepala sekolah menjadikannya SD Negeri Cepogo 01 sebagai salah satu sekolah berprestasi di Cepogo. Peran kepala sekolah dalam perencanaan pembelajaran, kepala sekolah selalu melibatkan guru dalam menyusun program sesuai dengan tujuan bersama. Peran kepala sekolah dalam pengorganisasian selalu menghargai guru, dalam pembagian tugas meminta pendapat dan menawarkan terlebih dahulu kepada guru. Guru diberi kebebasan dalam memilih dan menentukan mata pelajaran yang akan diambil sesuai dengan kemampuan masing-masing, menentukan program sekolah secara kekeluargaan sehingga didapat kata sepakat. Dengan demikian guru merasa dihargai sehingga berdampak pada rasa kepemilikan tanggung jawab terhadap tugasnya. Peran kepala sekolah dalam pengarahan menerapkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan, membentuk tim kerja setiap program. Peran kepala sekolah dalam pengawasan memberikan hak penuh kepada guru untuk melakukannya sehingga tercipta suasana yang kondusif.

Item Type: Karya ilmiah (Thesis)
Uncontrolled Keywords: KEPALA SEKOLAH, MANAJEMEN PEMBELAJARAN
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > Magister Administrasi Pendidikan
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 12 Jun 2010 04:25
Last Modified: 15 Nov 2010 04:03
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/7409

Actions (login required)

View Item View Item