ANALISIS CARA BERPIKIR SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR NEGERI POTRONAYAN I DALAM MENYELESAIKAN SOAL-SOAL OPERASI PEMBAGIAN

Wiyanto, Yuli Tri (2008) ANALISIS CARA BERPIKIR SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR NEGERI POTRONAYAN I DALAM MENYELESAIKAN SOAL-SOAL OPERASI PEMBAGIAN. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
A410040037.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (19MB)

Abstract

Skripsi ini bertujuan untuk mengetahui cara berpikir siswa putera dan puteri kelas V Sekolah Dasar Negeri Potronayan I dalam menyelesaikan soalsoal operasi pembagian. Obyek dalam penelitian ini adalah seluruh siswa Kelas V SD Negeri Potronayan 1 tahun ajaran 2007/2008 yang berjumlah 30 siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode tes, metode wawancara dan metode dokumentasi. Tes disini adalah berupa soal-soal operasi pembagian kelas V. Instrumen tes soal – soal operasi pembagian terdiri dari 12 soal valid dengan koefisien korelasi sebesar 898 , 0 11 = r . Teknik Analisis data yang digunakan adalah dengan analisis data non statistik dengan prosentase untuk menghitung tingkat kesulitan siswa. Cara berpikir siswa putera dan puteri kelas V SD Negeri Potronayan I dalam menyelesaikan soal – soal operasi pembagian menggunakan cara pembagian bersusun. Dari hasil perhitungan diperoleh aspek kesulitan dalam memahami konsep untuk siswa putera sebesar 54,55 % tergolong cukup dan siswa puteri sebesar 35,53 % tergolong rendah. Kesulitan dalam melakukan perhitungan untuk siswa putera sebesar 48,48 % tergolong cukup dan siswa puteri sebesar 41,67 % tergolong cukup. Dari perolehan masing-masing aspek maka dapat disimpulkan bahwa siswa putera lebih merasa kesulitan dalam menyelesaikan soal - soal operasi pembagian. Selain hal tersebut diperoleh hasil bahwa soal operasi pembagian yang memuat bentuk measurement division lebih sulit dikerjakan baik oleh siswa putera maupun siswa puteri dibandingkan dengan soal operasi pembagian yang memuat bentuk partitive division. Dari keterangan di atas maka dapat disimpulkan bahwa siswa kelas V SD Negeri Potronayan I dalam menyelesaikan soal-soal operasi pembagian sudah tepat dalam memahami konsep dan melakukan perhitungan, hal tersebut didukung dengan prosentase kesulitan siswa dalam memahami konsep dan melakukan perhitungan sekitar 50%.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Cara berpikir, siswa putera dan puteri, meassurement division dan partitive division
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Ken Retno Yuniwati
Date Deposited: 10 Dec 2008 02:31
Last Modified: 17 Nov 2010 10:30
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/735

Actions (login required)

View Item View Item