OPTIMALISASI PELAYANAN IRIGASI DAERAH IRIGASI COLO TIMUR KABUPATEN SRAGEN

S u t o y o , S u t o y o (2006) OPTIMALISASI PELAYANAN IRIGASI DAERAH IRIGASI COLO TIMUR KABUPATEN SRAGEN. Thesis thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
bab1.pdf

Download (45kB)
[img] PDF
tesis.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Pelayanan air irigasi sering menimbulkan konflik karena supplai air lebih kecil dari kebutuhan, sehingga diperlukan teknik pengelolaan yang cocok untuk memberikan pelayanan pendistribusian air agar optimal, melalui pengelolaan sumber daya air secara efesien dan efektif, sehingga mampu menekan puncak debit kebutuhan. Studi dilaksanakan untuk mengetahui teknik pembagian air bagaimana dapat diterapkan agar menjangkau areal layan dengan lebih adil dan merata serta benefit lebih besar. Daerah studi meliputi DI Colo Timur Kabupaten Sragen. Sampel dipilih secara quota dengan variabel yang diamati adalah pelayanan air irigasi dan benefit bagi petani untuk usahatani padi musim tanam III (MT III). Hasil studi menunjukkan adanya ketimpangan suplai dan demand, sehingga mengalami defisit air 1,46 - 4,38 m³/dt. Penerapan sistem golongan memungkinkan dapat memanfaatkan air hujan dan suplesi bendung lokal, mengurangi defisit air 11 % serta mengurangi biaya pemompaan ±Rp 3,19 milyar. Perlu kesiapan stakeholder agar pembagian air golongan diterima. Pendidikan informal bagi petani untuk merubah perilaku pemanfaatan air dan berusahatani harus dilakukan pemerintah kabupaten. Dalam jangka panjang perlu revitalisasi lembaga penyuluhan pertanian untuk menjembatani kemandegan teknologi serta memperkenalkan keunggulan komparatif palawija yang cocok, agar pola tanam menjadi kondusif dengan ketersediaan air MT III.

Item Type: Karya ilmiah (Thesis)
Uncontrolled Keywords: pelayanan irigasi, pembagian air, benefit petani.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > Magister Teknik Sipil
Depositing User: Mrs. Gatiningsih Gatiningsih
Date Deposited: 22 Apr 2010 09:19
Last Modified: 15 Nov 2010 10:36
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/6719

Actions (login required)

View Item View Item