HARWENDO , HANANG SURYO (2009) UPAYA PENINGKATAN DAYA DUKUNG LENTUR BALOK KAYU KAMPER DENGAN PERBAIKAN PADA DAERAH TEKAN. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
D100970091.pdf Download (58kB) |
|
PDF
D100970091.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Kebutuhan masyarakat terhadap kayu sebagai bahan bangunan meningkat seiring dengan pertambahan jumlah penduduk. Kemajuan tehnologi telah berhasil membuat beberapa bahan sintesis, ternyata belum sepenuhnya dapat menggantikan penggunaan kayu, sehingga pemakaian kayu terus melaju. Mengingat balok-balok kayu yang tersedia dipasaran mempunyai ukuran relatif kecil, yaitu umumnya lebar dan tinggi maksimum 32 cm (Asroni, 1998), sedangkan untuk mendukung beban pada konstruksi berat, seperti jembatan tunjang, balok lantai rumah bertingkat dan sebagainya, seringkali memerlukan ukuran balok yang lebih besar, maka penulis mencoba untuk melakukan penelitian tentang balok kayu dengan perbaikan pada daerah tekannya. Penelitian ini dimulai dengan menentukan dimensi kayu sebelum diuji dan bahan yang digunakan yaitu kayu Kamper dan kayu Keruing dengan ukuran 4x6x100 (cm3). Kayu yang dipergunakan sebagai bahan perbaikan yaitu kayu Keruing dan digunakan lem epoxy sebagai bahan perekatnya. Benda uji terdiri dari 4 variasi yaitu perbaikan 1/3H – 1/3L, ½H – 1/3L, 1/3H – ½L, ½L – ½L dengan terdiri dari 3 sample, jadi jumlah sample 12 buah. Setelah semua sample , dapat dimulai pengujian dengan cara meletakkan Benda uji kedalam alat uji secara sentris kemudian diberi pembebanan secara kontinyu dengan penambahan beban secara konstan. Pembebanan dihentikan setelah mencapai beban maksimum, kemudian dicatat hasil penggujianya secara berturut turut sebanyak benda uji dan dihitung kuat lenturnya dengan rumus yang ada. Dari hasil penelitian yang dilakukan mutu kayu didapat dengan menghitung modulus elastisitas lentur kayu, modulus elastisitis kayu Kamper dan Keruing adalah 13670,156 MPa dan 15313,309 MPa atau termasuk dalam kode mutu E12 dan E15. Kuat lentur balok kayu Kamper utuh 107,447 MPa dan Kuat lentur balok kayu kamper perbaikan daerah tekan dengan kayu kruing variasi 1/3H – 1/3L sebesar 37,541 Mpa, variasi ½L – 1/3H sebesar 64,177 MPa, variasi 1/3H – ½L sebesar 70,155 MPa, variasi ½H – ½L sebesar 89,599 Mpa. Sehingga dapat diketahui perbandingan besar nilai kuat lentur kayu kamper perbaikan daerah tekan dengan kayu keruing 1/3H – 1/3L : ½H – ½L : 1/3H – ½L : ½H – 1/3L dengan kayu kamper utuh dengan yaitu 1 : 0,526 : 0,898 : 0,982 : 1,254.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kayu kamper,kayu keruing, kuat lentur perbaikan daerah tekan. |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
Depositing User: | Mrs. Gatiningsih Gatiningsih |
Date Deposited: | 25 Feb 2010 08:44 |
Last Modified: | 26 Oct 2011 07:04 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/6576 |
Actions (login required)
View Item |