PEMBELAJARAN APRESIASI DRAMA PADA SISWA KELAS VIII A SMP NEGERI 16 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2007 / 2008

Supriyati, Atik (2008) PEMBELAJARAN APRESIASI DRAMA PADA SISWA KELAS VIII A SMP NEGERI 16 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2007 / 2008. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
A310040051.pdf

Download (192kB)
[img] PDF
A310040051.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (780kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: (1) Pelaksanaan Pembelajaran Apresiasi Drama pada Siswa kelas VIII A SMP Negeri 16 Surakarta; (2) Hambatan Pelaksanaan Pembelajaran Apresiasi Drama pada Siswa Kelas VIII A SMP Negeri 16 Surakarta; dan (3) Upaya untuk mengatasi hambatan dalam pelaksanaan pembelajaran apresiasi drama pada siswa kelas VIII A SMP Negeri 16 Surakarta. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan strategi Studi kasus tunggal terpancang. Objek penelitian ini adalah siswa kelas VIII A SMP Negeri 16 Surakarta yang berjumlah 37 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan analisis dokumen. Dalam Penelitian ini, validitas data diperoleh melalui trianggulasi data dan trianggulasi metode. Teknik analisis data yang digunakan adalah model analisis interaktif. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan pembelajaran apresiasi drama di SMP Negeri 16 Surakarta sudah mengarah pada pembelajaran drama yang apresiatif. Hambatan-hambatan dalam pembelajaran drama yaitu : (1) Adanya siswa yang kurang berminat dalam mengikuti pembelajaran apresiasi drama, (2) Guru kurang memberi motivasi siswa dalam menyampaikan pelajaran di dalam kelas, (3) Kurangnya naskah drama yang ada di perpustakaan dan (4) Waktu yang digunakan dalam pembelajaran apresiasi drama relatif terbatas. Untuk mengatasi hambatan tersebut, berdasarkan hasil wawancara dan temuan di lapangan dilakukan dengan langkah sebagai berikut: (1) Guru menampilkan contoh naskah drama dan video pementasan drama kepada siswa, (2) Guru memberikan nilai tambahan kepada siswa yang aktif selama kegiatan pembelajaran,(3) guru menyuruh siswa untuk mencari naskah drama baik dari koran, majalah maupun internet, dan (4) guru berusaha untuk mengefektifikan dan memanfaatkan waktu yang tersedia dengan sebaik mungkin.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Apresiasi Sastra, Drama
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 12 Nov 2008 06:49
Last Modified: 31 Jan 2011 05:45
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/638

Actions (login required)

View Item View Item