HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN GIZI DENGAN KONSUMSI SERAT PADA REMAJA SMA MUHAMMADIYAH I KLATEN

WULANDARI, PUTRIANA (2009) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN GIZI DENGAN KONSUMSI SERAT PADA REMAJA SMA MUHAMMADIYAH I KLATEN. Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
J300060003.pdf

Download (83kB)
[img] PDF
J300060003.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (667kB)

Abstract

Pengetahuan gizi memegang peranan yang sangat penting di dalam penggunaan dan pemilihan bahan makanan dengan baik, sehingga dapat mencapai keadaan gizi seimbang. Konsumsi serat sangat bermanfaat bagi tubuh, bila kekurangan serat bisa menyebabkan konstipasi atau keadaan sulit buang air besar. Dari hasil penelitian yang dilakukan Dinas Kesehatan Klaten diketahui konsumsi serat pada tahun 2002-2003 sebesar 28,89%. Pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan gizi dengan konsumsi serat pada remaja SMA Muhammadiyah I Klaten. Penelitian ini termasuk penelitian survey analitik dengan rancangan crosssectional. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 30 remaja yang mewakili kelas 1 di SMA Muhammadiyah I Klaten. Pengumpulan data pengetahuan gizi menggunakan kuesioner. Uji statistik yang digunakan yaitu uji korelasi Pearson Product Moment. Pada penelitian ini diketahui bahwa pengetahuan gizi yang baik sebanyak 93,3%% dan yang tidak baik 6,7% sedangkan konsumsi serat sebagian besar tidak baik sebanyak 100%. Dengan uji Pearson Product Moment diperoleh nilai p > 0,05 yaitu 0,218 sehingga tidak ada hubungan antara tingkat pengetahuan gizi dengan konsumsi serat pada remaja SMA Muhammadiyah I Klaten. Sebagian besar siswa mempunyai pengetahuan gizi dan konsumsi serat yang kurang maka perlu meningkatkan konsumsi serat dengan kandungan zat gizi dan memperhatikan serta memilih makanan secara seimbang dan teratur.

Item Type: Karya ilmiah (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan Gizi, Konsumsi Serat
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Gizi D3
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 15 Feb 2010 08:16
Last Modified: 06 Jan 2012 05:51
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/6192

Actions (login required)

View Item View Item