MARGONO, RISKA MAHANANI (2009) KREDIT TANPA JAMINAN ( Studi Tentang Pola Pemberian Kredit Tanpa Jaminan Di PT. Bank Rakyat Indonesia ( Persero ) Tbk. ). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
C100050014.pdf Download (325kB) |
|
PDF
C100050014.pdf Restricted to Repository staff only Download (829kB) |
Abstract
Usaha mikro, kecil dan menengah serta koperasi ( UMKM-K ) merupakan kegiatan usaha yang paling banyak terdapat ditengah masyarakat. Untuk mengembangkannya, diperlukan peran perbankan sebagai lembaga keuangan tempat untuk mendapatkan kredit yang sangat mereka butuhkan sebagai tambahan modal usaha. Pemerintah dalam upayanya mengembangkan UMKM-K, mengeluarkan program kredit yang bisa didapatkan walau tanpa menyerahkan jaminan yang diperkenalkan dengan nama Kredit Usaha Rakyat ( KUR ) melalui bank pemerintah, salah satunya Bank Rakyat Indonesia ( BRI ). Dari latar belakang itu, penulis tertarik mengangkat permasalahan tersebut dengan mengambil judul “ KREDIT TANPA JAMINAN ( Studi Tentang Pola Pemberian Kredit Tanpa Jaminan Di PT. Bank Rakyat Indonesia ( Persero ) Tbk ) ”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang profil dan pola kebijakan dari pemberian kredit tanpa jaminan di PT. Bank Rakyat Indonesia ( Persero ) Tbk., khususnya di PT. Bank Rakyat Indonesia ( Persero ) Tbk. Unit Tangkil cabang Sragen yang dipilih sebagai tempat penelitian. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan yuridis sosiologis, yang dimaksudkan untuk mengkaji tentang peraturan dan hukum yang mengatur tentang pola pemberian kredit tanpa jaminan di PT. Bank Rakyat Indonesia ( Persero ) Tbk. beserta mengkaji relasi antara individu sebagai warga masyarakat yang melakukan kredit yang tanpa jaminan, dimana bila diperhatikan dengan seksama akan menampakkan pola – pola tertentu. Dari hasil penelitian yang dilakukan di BRI unit Tangkil cabang Sragen, diperoleh kesimpulan bahwa kredit tanpa jaminan yang dikeluarkan oleh PT. Bank Rakyat Indonesia ( Persero ) Tbk, yang diperkenalkan dengan Kredit Usaha Rakyat ( KUR ) ini diberikan hanya untuk debitur yang telah memiliki usaha. KUR yang dikeluarkan di BRI unit merupakan KUR Mikro dengan plafond Rp 5 juta. Dalam pemberian kredit ini, BRI memiliki kebijakan seperti dalam hal yang menyangkut tentang debitur, agunan dan usaha yang dimiliki oleh debitur.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | KREDIT TANPA JAMINAN |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum > Hukum |
Depositing User: | Mrs. Gatiningsih Gatiningsih |
Date Deposited: | 01 Dec 2009 08:28 |
Last Modified: | 15 Nov 2010 23:24 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/5100 |
Actions (login required)
View Item |