ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN ANTARA BANK KONVENSIONAL DAN BANK SYARIAH (Studi Kasus pada PT. Bank Artha Graha Internasional dan PT. Bank Muamalat Indonesia)

HENDARTO, WAHYU (2009) ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN ANTARA BANK KONVENSIONAL DAN BANK SYARIAH (Studi Kasus pada PT. Bank Artha Graha Internasional dan PT. Bank Muamalat Indonesia). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
B100050345.PDF

Download (152kB)
[img] PDF
B100050345.PDF
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)
Official URL: http://files.eprints.ums.ac.id/etd/2009/B100/B1000...

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah, untuk mengetahui perbedaan efisiensi kinerja keuangan antara Bank Konvensional dan Bank Syariah diukur berdasarkan analisis CAMELS-MS. Berdasarkan hasil penelitian diharapkan dapat digunakan sebagai bahan masukan dan juga bahan pertimbangan bagi keputusan mengenai kinerja keuangan di Bank agar semakin mengalami peningkatan kinerja. Penelitian ini dimaksudkan untuk menganalisis dan mengetahui perbandingan kinerja keuangan bank konvensional dan bank umum syari’ah di Indonesia dengan menggunakan aspek permodalan, KAP, rentabiltas, likuiditas dan efisiensi, sehingga digunakan alat analisis paired sample t test. Data yang digunakan adalah data sekunder. Adapun sumbernya berasal dari laporan keuangan Bank Artha Graha Internasional dan PT. Bank Muamalat yang, berupa neraca, laporan laba rugi dan perhitungan rasio periode Desember 2005–2006 yang dipublikasikan di website Bank Indonesia dengan alamat www.bi.go.id serta sumber lain yang mendukung penelitian. Berdasarkan hasil penelitian pada aspek Permodalan hasil uji beda diketahui bahwa nilai thitung adalah 0,443 (pvalue = 0,665 > 0,05); sehingga tidak terdapat perbedaan efisiensi kinerja keuangan Bank Artha Graha International Tbk dan Bank Muamalat Indonesia berdasarkan rasio kecukupan modal. Aspek Kualitas Aktiva produktif (Assets) untuk Net Performing Loan (NPL) hasil uji beda diketahui bahwa nilai thitung adalah -2,836 (pvalue = 0,005 < 0,05); sehingga terdapat perbedaan yang signifikan efisiensi kinerja keuangan Bank Artha Graha International Tbk dan Bank Muamalat Indonesia berdasarkan Net Peforming Loan. Pemenuhan Penghapusan dan Penyisihan Aktiva Produktif (PPAP) hasil uji beda diketahui bahwa nilai thitung adalah 5,369 (pvalue = 0,000 < 0,05); sehingga terdapat perbedaan yang signifikan efisiensi kinerja keuangan Bank Artha Graha International Tbk dan Bank Muamalat Indonesia berdasarkan rasio PPAP. Pada Aspek Rentabilitas untuk Return On Assets (ROA) hasil uji beda diketahui bahwa nilai Zhitung adalah -2,733 (pvalue = 0,006 < 0,05); sehingga terdapat perbedaan yang signifikan efisiensi kinerja keuangan Bank Artha Graha International Tbk dan Bank Muamalat Indonesia berdasarkan Return On Assets. Sedangkan pada Return On Equity (ROE) hasil uji beda diketahui bahwa nilai Zhitung adalah -2,365 (pvalue = 0,018 < 0,05); sehingga terdapat perbedaan yang signifikan efisiensi kinerja keuangan Bank Artha Graha International Tbk dan Bank Muamalat Indonesia berdasarkan Return On Equity. Pada Aspek Likuiditas Hasil uji beda diketahui bahwa nilai thitung adalah -2,100 (pvalue = 0,036 < 0,05); sehingga tidak terdapat perbedaan efisiensi kinerja keuangan Bank Artha Graha International Tbk dan Bank Muamalat Indonesia berdasarkan Loan to Deposit Ratio. Pada Aspek Efisiensi untuk Beban Opeasional Terhadap Pendapatan Operasional (BOPO) Hasil uji beda diketahui bahwa nilai thitung adalah 2,805 (pvalue = 0,014 < 0,05); sehingga terdapat perbedaan yang signifikan efisiensi kinerja keuangan Bank Artha Graha International Tbk dan Bank Muamalat Indonesia berdasarkan rasio BOPO dan Net Interest Margin hasil uji beda diketahui bahwa nilai thitung adalah -2,388 pvalue = 0,032 < 0,05); sehingga terdapat perbedaan yang signifikan efisiensi kinerja keuangan Bank Artha Graha International Tbk dan Bank Muamalat Indonesia berdasarkan Net Interest Margin.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: permodalan, kualitas aktiva produktif, rentabilitas, likuiditas, efisiensi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Mrs. Gatiningsih Gatiningsih
Date Deposited: 20 Nov 2009 08:42
Last Modified: 13 Nov 2010 04:46
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/4875

Actions (login required)

View Item View Item