Airin, Prita (2009) HUBUNGAN ANTARA KUALITAS KOMUNIKASI DAN PERSEPSI TERHADAP MANAJEMEN KONFLIK DENGAN KINERJA KARYAWAN HOTEL PERMAI. Skripsi thesis, Univerversitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
F100040081.PDF Download (35kB) |
|
PDF
F100040081.PDF Restricted to Repository staff only Download (367kB) |
Abstract
HUBUNGAN ANTARA KUALITAS KOMUNIKASI DAN PERSEPSI TERHADAP MANAJEMEN KONFLIK DENGAN KINERJA KARYAWAN HOTEL PERMAI Kinerja karyawan bagi perusahaan merupakan suatu hal yang mutlak untuk menjadikan perusahaan lebih berkembang. Salah satu hal yang mempengaruhi kinerja dalam suatu perusahaan adalah kualitas komunikasi dan persepsi terhadap manajemen konflik. Bila komunikasi antara karyawan dengan atasan tidak lancar tidak menutup kemungkinan akan timbul suatu konflik serta berdampak pada perbedaan persepsi. Padahal dari persepsi inilah akan timbul kesan yang berlanjut membentuk suatu perilaku, dengan kata lain apabila karyawan memiliki sikap positif terhadap pengelolaan konflik, maka perilaku kerja yang timbul akan positif, seperti kinerja yang baik. Tujuan penelitian ini antara lain untuk mengetahui hubungan antara kualitas komunikasi dan persepsi terhadap manajemen konflik dengan kinerja karyawan. Hipotesis yang diajukan: 1) hipotesis mayor: ada hubungan antara kualitas komunikasi dan persepsi terhadap manajemen konflik dengan kinerja karyawan. 2) hipotesis minor: a) ada hubungan positif antara kualitas komunikasi dengan kinerja karyawan; b) ada hubungan positif antara persepsi terhadap manajemen konflik dengan kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan studi populasi karena seluruh subjek yang menjadi anggota populasi dijadikan sampel penelitian. Subjek dalam penelitian ini adalah karyawan Hotel Permai Jakarta. Alat ukur yang digunakan yaitu skala kualitas komunikasi, skala persepsi terhadap manajemen konflik dan dokumentasi kinerja karyawan. Berdasarkan hasil analisa dengan menggunakan analisis regresi dua prediktor diperoleh nilai koefisien korelasi (r)= 0,459; dengan p= 0,001 (p< 0,01) yang berarti ada hubungan yang sangat signifikan antara kualitas komunikasi dan persepsi terhadap manajemen konflik dengan kinerja karyawan. Hasil analisis data parsial rpar-x1y = 0,300 ; p = 0,010 (p< 0,01) artinya ada hubungan positif yang sangat signifikan antara kualitas komunikasi dengan kinerja karyawan. Nilai korelasi parsial rpar-x2y = 0,359 ; p = 0,003 (p< 0,01) artinya ada hubungan positif yang sangat signifikan antara persepsi terhadap manajemen konflik dengan kinerja karyawan. Berdasarkan hasil analisis stepwise model akhir diketahui variabel bebas yang paling dominan mempengaruhi kinerja karyawan adalah variabel persepsi terhadap manajemen konflik dengan sumbangan efektif 13,005 % Sedangkan kualitas komunikasi 9,238 %. Hasil penelitian ini menunjukkan ada hubungan positif yang sangat signifikan antara kualitas komunikasi dan persepsi terhadap manajemen konflik dengan kinerja karyawan. Hal ini berarti variabel kualitas komunikasi dan persepsi terhadap manajemen konflik dengan segala aspek yang ada didalamnya dapat dijadikan sebagai prediktor untuk mengukur kinerja karyawan. Kata kunci: kualitas komunikasi, persepsi terhadap manajemen konflik, kinerja karyawan
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kualitas komunikasi, persepsi terhadap manajemen konflik, kinerja karyawan |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Mrs Esti Handayani |
Date Deposited: | 19 Nov 2009 05:52 |
Last Modified: | 23 Nov 2019 03:38 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/4794 |
Actions (login required)
View Item |