Anak dan Buku Pelajaran (Studi Perlindungan Hukum terhadap Anak sebagai Konsumen Buku Pelajaran di Surakarta)

LISTYORINI , FITRIANA DWI (2009) Anak dan Buku Pelajaran (Studi Perlindungan Hukum terhadap Anak sebagai Konsumen Buku Pelajaran di Surakarta). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
C100040002.pdf

Download (65kB)
[img] PDF
C100040002.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Tujuan penulisan skripsi ini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai profil buku pelajaran dari Sekolah Dasar dan perlindungan hukum yang diberikan terhadap anak sebagai konsumen buku pelajaran yang digunakan di Sekolah Dasar di Surakarta. Latar belakang penulisan skripsi ini bahwa pendidikan sangat dibutuhkan bagi setiap orang. Dengan adanya pendidikan dan pengajaran maka buku pelajaran menjadi sangat penting, mengingat buku merupakan penunjang dalam sistem. Sehubungan dengan pembahasan mengenai anak dan buku pelajaran ada beberapa hal yang perlu ditinjau kembali. Apakah buku pelajaran yang digunakan di sekolah sudah sesuai dengan kebutuhan golongan usia anak dan apakah dalam pembelajarannya buku pelajaran tersebut telah sesuai dengan tujuan dari pendidikan nasional. Penulis mengambil lokasi penelitian di SD Djama’atul Ichwan dan SD N Begalon II Surakarta. Dengan menggunakan jenis penelitian deskriptif untuk memberikan data seteliti mungkin teknik pengumpulan data sekunder melalui studi kepustakaan. Metode analisis yang digunakan adalah metode pendekatan doktrinal (normative)karena dalam penelitian ini hukum di kompensasikan sebagai norm-norma tertulis yang dibuat dan diundangkan oleh lembaga atau pejabat yang berwenang. Hukum di pandang sebagai suatu lembaga yang otonom, terlepas dari lembaga-lembaga yang ada di masyarakat. Berdasarkan penelitian yang dilakukan penulis, dapat di tarik kesimpulan bahwa profil buku pelajaran yang di konsumsi anak-anak berdasarkan penelitian yang dilakukan di SD Djama ‘ atul Ichwan dan SDN Begalon II Surakarta, menunjukkan bahwa profil buku pelajaran yang dikonsumsi anak-anak dibedakan menjadi 3 bagian yaitu buku pelajaran yang memenuhi aspek pengembangan kognitif, buku pelajaran yang memenuhi aspek pengembangan afektif dan buku pelajaran yang memenuhi aspek pengembangan psikomotorik.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Anak, Buku Pelajaran, Perlindungan Hukum
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Hukum
Depositing User: Maria Husnun Nisa
Date Deposited: 28 Aug 2009 06:16
Last Modified: 25 Oct 2011 09:01
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/4214

Actions (login required)

View Item View Item