PELAKSANAAN JAMINAN SOSIAL TENAGA KERJA PADA PT. BENTOEL PRIMA CABANG SOLO

PUTRA , DENI SATRIYA (2008) PELAKSANAAN JAMINAN SOSIAL TENAGA KERJA PADA PT. BENTOEL PRIMA CABANG SOLO. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
C100040026.pdf

Download (71kB)
[img] PDF
C100040026.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (317kB)

Abstract

Tujuan penulis mengambil judul tersebut adalah untuk mengetahui pelaksanaan jamsostek, hambatan-hambatan yang timbul dalam pelaksanaan jamsostek dan bagaimana cara penyelesaianya pada PT. Bentoel Prima Cabang Solo. Untuk mendapatkan data dalam penyusunan skripsi ini menggunakan metode porphosive sampling yaitu dengan jalan mengadakan wawancara dengan administration accounting officer atau kepala bagian atau kepala personalia, ketua SPSI, karyawan-karyawan di PT. Bentoel Prima Cabang Solo yang mengetahui secara jelas pelaksanaan dari jaminan sosial tenaga kerja. Dengan menggunakan metode tersebut diharapkan dapat menghasilkan analisis deskriptif kualitatif. Selain data yang diperoleh secara langsung di lapangan, juga mempergunakan data-data yang diperoleh dari studi kepustakaan dengan cara membaca dan dan mempelajari literatur, peraturan perundang-undangan. Hasil yang penulis peroleh setelah mengadakan penelitian adalah bahwa sebelum keluarnya Undang-Undang Nomor 3 Tahun 1992 Tentang Jamsostek, PT. Bentoel Prima Cabang Solo telah masuk menjadi anggota Astek pada bulan maret 1979 dan baru beralih ke program Jamsostek pada tahun 1995. Bahwa prosedur pendaftaran, pembayaran iuran, prosedur pengajuan klaim dan besarnya iuran telah mengacu pada peraturan yang ada yaitu Peraturan Pemerintah Nomor 14 Tahun 1993 Tentang Pelaksanaan Program Jamsostek, Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 1993 Tentang Penyakit Yang Timbul dalam Hubungan Kerja, serta Permenaker Nomor 5 Tahun 1993 Tentang Petunjuk Teknis dalam Pelaksanaan Jamsostek di PT. Bentoel Prima Cabang Solo telah disesuaikan dengan Undang-undang yang ada yaitu Undang-undang Nomor 3 Tahun 1993. Dengan adanya program Jamsostek di PT. Bentoel Prima Cabang Solo tersebut ternyata sangat bermanfaat bagi pengusaha yang dapat memberikan kepastian pembayaran tiap bulan atas jaminan sosial bagi tenaga kerjanya , karena resiko pembayaran jaminan yang mungkin timbul setiap saat telah beralih kepada PT. Jamsostek. Dengan pelaksanaan Jamsostek tersebut dapat bermanfaat bagi tenaga kerja yaitu dapat bekerja dengan tenang yang akhirnya akan meningkatkan produktifitas perusahaan. Selain itu bagi pekerja merasa terjamin akan akan jaminan sosial yang mungkin hilang atau berkurang serta anggota keluarganya terjamin juga dalam pemeliharaan kesehatan. Dalam pelaksanaan Jamsostek pada PT. Bentoel Prima Cabang Solo apabila ada hambatan-hambatan yang timbul, maka langkah-langkah yang ditempuh adalah dengan cara memberikan pengarahan dan pembinaan serta memberikan bantuan untuk mengurus Jaminan Sosial Tenaga Kerja yang menjadi hak bagi tenaga kerja tersebut.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Jamsostek
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Hukum
Depositing User: Mrs. Gatiningsih Gatiningsih
Date Deposited: 25 Aug 2009 03:06
Last Modified: 16 Nov 2010 07:45
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/4167

Actions (login required)

View Item View Item