WIDODO, WAHYU (2009) PENGARUH KINERJA DAN PELAYANAN KARYAWAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA MOVIE STATION RENTAL DISC DI SURAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
B100040300.pdf Download (170kB) |
|
PDF
B100040300.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh antara dimensi kualitas jasa (tangibles, reliability, responsiveness, assurances dan empathy) dengan kepuasan konsumen dalam penyewaan kaset di Movie Station Rental Disc, serta mengetahui variabel kualitas jasa yang paling dominan dalam mempengaruhi kepuasan konsumen dalam penyewaan kaset di Movie Station Rental Disc. Adapun dengan hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan dalam menentukan produk baru agar konsumen lebih puas dan tidak pindah ke persewaan kaset yang lain. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini digunakan alat analisis regresi linier berganda, uji F, uji t, dan koefisien determinasi. Populasi yang akan diteliti adalah seluruh pelanggan dan penyewa kaset di Movie Station, sedangkan sampel penelitian adalah 100 pelanggan dan penyewa kaset di Movie Station dengan snowball sampling sebagai teknik pengambilan sampel. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa tangible (X1) diperoleh nilai thitung sebesar 2,301 > 1,986; berarti berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Reliability (X2) dengan nilai thitung sebesar 2,650 > 1,986; berarti reliability (X2); berarti berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Responsiveness (X3) dengan nilai thitung sebesar 6,577 > 1,986; berarti berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Assurance (X4) dengan nilai thitung sebesar 0,118 < 1,986; berarti tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen Movie Station Rental Disc Surakarta. Emphaty (X5) dengan nilai thitung sebesar 0,383 < 1,986; berarti tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Hasil perhitungan F statistik diperoleh Fhitung sebesar 28,636 > 2,29; sehingga tangible, reliability, responsiveness, assurance dan emphaty secara bersama-sama berpengaruh terhadap kepuasan konsumen Movie Station Rental Disc Surakarta dengan responsiveness sebagai faktor yang paling dominan. Nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,604 berarti bahwa tangible, reliability, responsiveness, assurance dan emphaty memberi sumbangan terhadap peningkatan maupun penurunan kepuasan konsumen Movie Station Rental Disc Surakarta sebesar 60,4%, sedangkan sisanya sebesar 39,6% dapat dijelaskan oleh variabel yang lain di luar model.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | tangible, reliability, responsiveness, assurance, emphaty, kepuasan konsumen. |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Ari Fatmawati |
Date Deposited: | 14 Aug 2009 08:21 |
Last Modified: | 16 Nov 2010 08:04 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/4135 |
Actions (login required)
View Item |