Wantoro , Wahid Darma (2009) IMPLEMENTASI DALAM PEMBELAJARAN BAHASA ARAB PADA KELAS V DI SDII AL ABIDIN BANJARSARI SURAKARTA TAHUN ACTIVE LEARNING. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
PDF
G000060083.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
|
PDF
G000060083.pdf Download (86kB) |
Abstract
Semangat umat Islam untuk mempelajari bahasa Arab tidak pernah surut, terbukti masih banyak pesantren-pesantren dan sekolah-sekolah Islam yang memasukkan bahasa Arab ke dalam kurikulun pembelajaran. Namun mengajar bahasa asing bukanlah hal yang ringan apalagi jika peserta didiknya anak-anak, ditambah lagi dengan opini masyarakat bahwa bahasa Arab adalah bahasa yang sulit dipelajari. Terkadang metode-metode konvensional tidak begitu efektif jika diterapkan pada anak-anak. Akan tetapi belakangan muncul sebuah metode pembelajaran yang menyenangkan, menuntut siswa untuk bergerak dan melakukan, yang pada intinya adalah siswa diposisikan sebagai subyek belajar, yaitu metode active learning. Bukanlah suatu hal yang mustahil menerapkan metode tersebut dalam pembelajaran bahasa Arab, seperti yang telah dilakukan di Sekolah Dasar Islam Internasional (SDII) Al Abidin Banjarsari Surakarta. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah : bagaimanakah implementasi active learning dalam pembelajaran bahasa Arab, kendala apa yang dihadapi dan apa solusinya, bagaimana hasil yang dicapai dari pembelajaran bahasa Arab dengan metode active learning di SDII Al Abidin. Tujuan dari penelitian ini adalah : untuk mengetahui lebih jauh tentang implementasi active learning dalam pembelajaran bahasa Arab, untuk mengetahui kendala yang dihadapi dan penyelesaiannya dan untuk mengetahui hasil pembelajaran bahasa Arab dengan metode active learning. Penelitian ini termasuk penelitian lapangan (field research), penelitian ini merupakan penelitian populasi dengan subyek Kepala Sekolah, 1 guru bahasa Arab dan 86 murid kelas lima. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara, dokumentasi dan observasi. Analisis data menggunakan cara pentahapan secara berurutan dan interaksionis. Kesimpulan dari penelitian ini adalah : pembelajaran bahasa Arab dengan metode active learning yang dijalankan di SDII Al Abidin sudah berjalan dengan baik, kendala yang ditemui diantaranya : beberapa anak belum memahami instruksi guru, kurangnya media belajar, anak belum bisa berbicara dengan pola kalimat yang benar dan belum ada buku ajar yang tetap. Beberapa kendala yang dihadapi sedang dalam proses penyelesaian meskipun belum semua, sedangkan hasil pembelajaran sudah sesuai dengan tujuan yang ditetapkan.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | bahasa arab, active learning |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Agama Islam > Pendidikan Agama Islam (PAI) |
Depositing User: | Mr. Edy Suparno |
Date Deposited: | 16 Jul 2009 07:32 |
Last Modified: | 03 Jan 2012 10:05 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/3590 |
Actions (login required)
View Item |