SANJAYA, M.ERVAN (2009) ANALISIS KUALITAS PELAYANAN SEBAGAI UPAYA PEMENUHAN KEPUASAN KONSUMEN (Studi kasus: Hotel Wisanti Yogyakarta ). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
D600030138.pdf Download (214kB) |
|
PDF
D600030138.pdf Restricted to Repository staff only Download (553kB) |
Abstract
Masalah pelayanan merupakan hal paling penting dari perusahaan jasa pada konsumen. Pada prakteknya sering pelayanan terhadap konsumen terlewatkan, sehingga konsumen merasa kurang atau bahkan tidak puas. Metode service quality merupakan metode yang digunakan untuk mengetahui kualitas kriteria-kriteria pelayanan. Sehingga dapat diketahui kriteria-kriteria mana saja persepsi dan harapan pelanggan. Dari perhitungan gap antara persepsi dan harapan pelanggan didapatkan nilai kriteria pelayanan yang telah memenuhi kepuasan pelanggan dan kriteria yang belum memenuhi kepuasan pelanggan. Berdasarkan dari hasil analisis servqual didapatkan hasil gap dari masingmasing dimensi. Pada dimensi tangibles besarnya gap 0, dimensi reliability -0.048, dimensi responsiveness 0.015, dimensi assurance 0.02, dan pada dimensi empathy besarnya nilai gap adalah 0.144. Kesimpulan dari penelitian ini adalah besarnya kesenjangan antara harapan dan persepsi pelanggan terhadap kualitas pelayanan dengan persepsi pelanggan terhadap pelayanan yang diterima per dimensi. Kata kunci: Servqual, pelayanan, pelanggan, kualitas
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Servqual, pelayanan, pelanggan, kualitas |
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Industri |
Depositing User: | Mrs Esti Handayani |
Date Deposited: | 16 Jul 2009 06:53 |
Last Modified: | 16 Nov 2010 13:01 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/3584 |
Actions (login required)
View Item |