Agustina, Eva (2009) KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN DAN KEMAMPUAN BERCERITA SISWA KELAS VI SD 03 KALIYOSO KECAMATAN UNDAAN KABUPATEN KUDUS TAHUN AJARAN 2007/2008. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
A310040039.pdf Download (90kB) |
|
|
PDF
A310040039.pdf Download (307kB) |
Abstract
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah kemampuan membaca pemahaman dan kemampuan bercerita siswa kelas VI SD 3 Kaliyoso Kecamatan Undaan Kabupaten Kudus tahun pelajaran 2007/2008?. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan membaca pemahaman dan kemampuan bercerita siswa kelas VI SD 3 Kaliyoso Kecamatan Undaan Kabupaten Kudus tahun pelajaran 2007/2008. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian diwujudkan dalam bentuk angka-angka dengan statistic. Metode yang digunakan adalah metode expose facto yang ditujukan untuk melihat dan mengkaji hubungan antara kemampuan membaca pemahaman dan kemampuan bercerita siswa kelas VI SD 3 Kaliyoso Kecamatan Undaan Kabupaten Kudus Tahun pelajaran 2007/2008 yang berjumlah 15 siswa. Dalam penelitian ini terdapat dua variable pokok yaitu veriabel bebas dan veriabel terikat. Variable bebas adalah kemampuan membaca pemahaman , sedangkan kemampuan bercerita merupakan variable terikat. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode tes dan wawancara dengan salah satu siswa yang mendapat skor tertinggi. Penggunaan metode ter dimaksudkan untuk memperoleh data tentang kemampuan membaca pemahaman dan kemampuan bercerita, sedangkan metode wawancara dimaksudkan untuk memperoleh data tentang kemampuan apa yang ada didalam diri siswa apakah kemampuan membaca pemahaman ataukah pemahaman bercerita. Pada siswa kelas VI SD 3 Kaliyoso kecamatan Undaan Kabupaten Kudus tahun pelajaran 2007/2008 yang berjumlah 15 siswa. Dengan menggunakan rumus korelasi product moment dan rumus Spearman Borwn, menunjukkan bahwa instrument penelitian sebagai alat pengumpul data yang digunakan mempunyai validitas dan reliabilitas yang cukup baik. Sedangkan untuk menganalisis data dalam penelitian ini digunakan rumus korelasi product moment. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis, diketahui bahwa kemampuan membaca pemahaman siswa kelas VI SD 03 Kaliyoso Kecamatan Undaan Kabupaten Kudus termasuk dalam kategori sangat baik Tahun pelajaran 2007/2008, begitu juga dengan kemampuan bercerita siswa kelas VI SD 03 Kaliyoso Kecamatan Undaan Kabupaten Kudus termasuk dalam kategori sangat baik.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Membaca dan bercerita,product moment. |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah |
Depositing User: | Ari Fatmawati |
Date Deposited: | 15 Jul 2009 07:49 |
Last Modified: | 20 Nov 2019 03:06 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/3557 |
Actions (login required)
View Item |