PENGARUH PEMBELAJARAN DENGAN METODE CERAMAH DAN METODE PEMECAHAN MASALAH TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI MOTIVASI BELAJAR SISWA ( Studi Kasus Kelas II SMP Negeri 1 Miri Sragen )

TUTUKO , DHIMAS (2009) PENGARUH PEMBELAJARAN DENGAN METODE CERAMAH DAN METODE PEMECAHAN MASALAH TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI MOTIVASI BELAJAR SISWA ( Studi Kasus Kelas II SMP Negeri 1 Miri Sragen ). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
A410040016.pdf

Download (44kB)
[img] PDF
A410040016.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (303kB)

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah: untuk mengetahui pengaruh metode pembelajaran dengan pendekatan pemecahan masalah terhadap prestasi belajar matematika terutama pembelajaran matematika. Untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa terutama dalam pembelajaran matematika. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan alat analisis yang digunakan menggunakan uji beda Two Way Anova. Adapun hasil yang telah dicapai dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1) Hasil analisis menunjukan bahwa terdapat perubahan yang signifikan berdasarkan tingkat motivasi siswa, hal tersebut dapat dilihat dengan diperolehnya nilai signifikansi tingkat motivasi > 0,05, yang berarti bahwa semakin tinggi tingkat motivasi siswa maka akan semakin meningkatkan prestasi belajar matematika siswa, begitupun sebaliknya semakin rendah motivasi siswa maka akan rendah pula prestasi yang dihasilkannya. 2) Terdapat perubahan yang signifikan dari kedua metode yang diberikan kepada siswa yaitu metode ceramah dan metode pemecahan masalah hal tersebut dapat dilihat pada nilai signifikansi < 0,05. Pada metode pemecahan masalah menunjukan nilai rata-rata yang lebih tinggi dibandingkan hasil dari penggunaan metode ceramah. 3) Interaksi metode yang digunakan dengan tingkat motivasi siswa dalam penelitian ini menunjukan tidak signifikan terhadap prestasi belajar siswa, hal tersebut dapat dilihat pada nilai probabilitas interaksi keduanya yang tidak signifikan atau lebih besar dari 0,05.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Motivas-Metode-Pemecahan-Masalah- dan-Metode-Ceramah.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Mr. Edy Suparno
Date Deposited: 01 Jul 2009 07:17
Last Modified: 24 Oct 2011 06:59
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/3328

Actions (login required)

View Item View Item