ASTUTI , FITRI (2009) PENGARUH KOMBINASI BASIS POLIETILENGLIKOL 1000 DAN POLIETILENGLIKOL 6000 TERHADAP SIFAT FISIK DAN PELEPASAN ASAM MEFENAMAT PADA SEDIAAN SUPOSITORIA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
K100040135.pdf Download (257kB) |
|
PDF
K100040135.pdf Restricted to Repository staff only Download (453kB) |
Abstract
Asam mefenamat adalah salah satu obat pilihan untuk analgesik, antiinflamasi, namun mempunyai efek samping terhadap saluran cerna. Efek samping tersebut dapat diatasi dengan membuat dalam sediaan supositoria. Pelepasan obat dari supositoria dipengaruhi oleh basis yang digunakan. Basis kombinasi PEG 1000 dan PEG 6000 dapat dikombinasikan untuk mendapatkan supositoria yang dikehendaki. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh formulasi basis campuran PEG 1000 dan PEG 6000 terhadap sifat fisik dan pelepasan asam mefenamat pada sediaan supositoria serta mengetahui formula yang terbaik. Formulasi supositoria dengan kombinasi basis PEG 6000 dan PEG 1000 dengan perbandingan 95%:5%, 90%:10%, 85%:15%, 80%:20%, 75%:25%. Selanjutnya dilakukan uji fisik (kekerasan, titik leleh, waktu larut) dan pelepasan asam mefenamat sebagai DE60. Data yang diperoleh dianalisis dengan Kolmogorov Smirnov, kemudian dilanjutkan uji Anava satu jalan dan Uji t (Scheffe) dengan taraf kepercayaan 95%. Hasil penelitian didapatkan bahwa penambahan PEG 1000 ke dalam formulasi berpengaruh terhadap menurunnya titik leleh dan waktu larut di semua formula kecuali pada titik leleh dengan penambahan PEG 1000 15%-20%, serta meningkatkan pelepasan obat dari basis. Supositoria dengan penambahan beban lebih dari 2 kg tidak ada satupun yang patah. Formula terbaik yaitu formula 5 dengan perbandingan (PEG 6000 75% : PEG 1000 25%).
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Supositoria, Asam mefenamat, PEG 6000, PEG 1000 |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi > Farmasi |
Depositing User: | Mrs. Gatiningsih Gatiningsih |
Date Deposited: | 01 Jul 2009 06:26 |
Last Modified: | 16 Nov 2010 15:28 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/3323 |
Actions (login required)
View Item |