Yuwono, Susatyo and , Dr. Moordiningsih, M.Si, Psi and Prihartanti, Nanik and Purwandari, Eny (2012) Kebahagiaan Masyarakat Jawa: Studi Karakter dan Perilaku. PUSAT STUDI PSIKOLOGI ISLAM DAN INDIGENOUS UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA, Surakarta.
PDF (Laporan Penelitian)
21LAPORAN PESATU PSIKOLOGI DES 2012.pdf Download (377kB) |
Abstract
Kebahagiaan adalah suatu hal yang penting bagi manusia. Pada konteks masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Jawa kebahagiaan lebih ditekankan pada kondisi psikologis yang dialami manusia daripada kekayaan secara materi. Istilah kebahagiaan di Indonesia sering mengacu pada konsep “Tentram”, dekat dengan perasaan ketenangan jiwa atau situasi damai. Tujuan penelitian ini adalah untuk menyajikan model yang integratif tentang kebahagiaan menurut perspektif Psikologi Islam, orang Indonesia dan Psikologi Indigenous. Penelitian ini juga bertujuan untuk memahami sikap-sikap dan karakter pada keluarga-keluraga di masyarakat Jawa yang membudaya seperti fenomena “manut”, kebiasaan berdisiplin yang belum terbentuk dengan baik, dan karakter-karakter penting yang muncul dan dibudayakan dalam keluarga Jawa, serta mengkaji pengaruh Islam dalam proses pembentukan karakter. Metode penelitian dilakukan dengan pendekatan kombinasi riset kuantitatif dan kualitatif. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner terbuka dan skala psikologis. Data penelitian dianalisis dengan memadukan hasil kategorisasi data text dan data statistik. Data kuantitatif yang tersedia dianalisis pula dengan analisis statistik dan lebih lanjut dilakukan uji model dengan menggunakan uji model persamaan structural (Structural Equation Model). Luaran penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi pengembangan ilmu pengetahuan melalui publikasi nasional maupun internasional
Item Type: | Other |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kebahagiaan – Sikap dan karakter – Masyarakat Jawa |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Maria Husnun Nisa |
Date Deposited: | 19 May 2015 16:11 |
Last Modified: | 19 May 2015 16:11 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/33023 |
Actions (login required)
View Item |