Hubungan Kejadian Anemia Dengan Kebugaran Jasmani Dan Prestasi Belajar Pada Remaja Putri Di Smp Negeri 4 Batang

Retnaningtyas, Rani and , Muwakhidah, SKM, M.Kes and , Eni Purwani, S.Si., M.Si (2014) Hubungan Kejadian Anemia Dengan Kebugaran Jasmani Dan Prestasi Belajar Pada Remaja Putri Di Smp Negeri 4 Batang. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF (Front page)
HALAMAN DEPAN.pdf

Download (795kB)
[img] PDF (Chapter I)
BAB I.pdf

Download (145kB)
[img] PDF (Chapter II)
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (427kB)
[img] PDF (Chapter III)
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (373kB)
[img] PDF (Chapter IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (207kB)
[img] PDF (Chapter V)
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (86kB)
[img] PDF (References)
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (128kB)
[img] PDF (Appendix)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (871kB)
[img] PDF (Manuscript publication)
NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (805kB)

Abstract

Pendahuluan : Masalah gizi yang sering terjadi pada usia remaja adalah anemia gizi besi. Berdasarkan survei pendahuluan di SMP Negeri 4 Batang remaja putri yang anemia sebesar 25%. Anemia terjadi karena penurunan jumlah eritrosit atau kadar hemoglobin dalam darah. Keadaan tersebut sangat berpengaruh pada remaja dikarenakan dapat mengurangi daya tahan tubuh, menurunkan konsentrasi belajar dan kebugaran jasmani. Tujuan : Mengetahui hubungan kejadian anemia dengan kebugaran jasmani dan prestasi belajar pada remaja putri di SMP Negeri 4 Batang. Metode Penelitian : Jenis penelitian ini adalah observasional dengan pendekatan cross sectional. Jumlah subjek penelitian sebanyak 52 siswi dengan metode Proportional Random sampling. Data kejadian anemia diperoleh melalui hasil pengukuran kadar Hb, data kebugaran jasmani diperoleh melalui tes bangku harvard, dan data prestasi belajar diperoleh melalui hasil ulangan harian siswi. Analisis data yang digunakan adalah uji Rank Spearman. Hasil : Hasil analisis univariat menunjukkan remaja putri yang mengalami anemia sebesar sebesar 57,7%, memiliki kebugaran jasmani kurang 36,5% dan prestasi belajar kurang sebesar 46,2%. Selanjutnya hasil uji korelasi rank spearman hubungan kejadian anemia dengan kebugaran jasmani diperoleh rhitung sebesar 0,781 (p-value=0,000), sehingga terdapat hubungan yang signifikan antara kejadian anemia dengan kebugaran jasmani sedangkan hasil uji korelasi rank spearman hubungan kejadian anemia dengan prestasi belajar diperoleh rhitung sebesar 0,506 (p-value=0,000), sehingga terdapat hubungan yang signifikan antara kejadian anemia dengan prestasi belajar. Kesimpulan : Terdapat hubungan kejadian anemia dengan kebugaran jasmani dan prestasi belajar pada remaja putri di SMP Negeri 4 Batang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Anemia, Physical Fitness and Learning Achievement
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
R Medicine > RN Nutrition
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Gizi
Depositing User: Users 4404 not found.
Date Deposited: 12 Mar 2015 02:21
Last Modified: 09 Sep 2022 03:35
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/32290

Actions (login required)

View Item View Item