Ardiastama, M. Riza and , Agus Sudaryanto, S.Kep., Ns., M.Kes and , Abi Muhlisin, SKM., M. Kep., (2014) Hubungan Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Dengan Kepatuhan Diit Hipertensi Pada Lanjut Usia Penderita Hipertensi Di Desa Kartasura. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF (Halaman depan)
HALAMAN_DEPAN.pdf Download (442kB) |
|
|
PDF (Bab I)
BAB_I.pdf Download (109kB) |
|
PDF (Bab II)
BAB_II.pdf Restricted to Repository staff only Download (163kB) |
||
PDF (Bab III)
BAB_III.pdf Restricted to Repository staff only Download (188kB) |
||
PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (122kB) |
||
PDF (Bab V)
BAB_V.pdf Restricted to Repository staff only Download (124kB) |
||
PDF (Bab VI)
BAB_VI.pdf Restricted to Repository staff only Download (94kB) |
||
|
PDF (Daftar pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf Download (118kB) |
|
|
PDF (Naskah publikasi)
NASKAH_PUBLIKASI.pdf Download (303kB) |
|
PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Hasil wawancara dengan 10 lansia penderita hipertensi didapatkan sebanyak 70% lansia berpengetahuan kurang dengan tidak mengetahui diit hipertensi sertamengatakan tidak teratur baik jumlah dan jenis makanan dalam mengkonsumsi makanan sehari-hari bahkan pasien suka mengkonsumsi makan makanan dengan tidak memperhatikan kandungan makanan yang dibolehkan dalam diit dengan alasan malas dan bosan dengan menu yang sesuai aturan. Sedangkan 30% lansia berpengetahuan dan bersikap baik dengan mematuhi diit yang dianjurkan dokter maupun petugas kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan dan sikap dengan kepatuhan diit hipertensi pada lanjut usia penderita hipertensi di Desa Kartasura. Design yang digunakan adalah deskriptif korelasional dengan rancangan cross sectional.Populasi pada penelitian ini adalah semua lanjut usia yang tinggal di desa Kartasura dengan jumlah 431 orang, diambil sampel sebanyak 81 orang dengan teknik proportional random sampling. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah tingkat pengetahuan dan sikap sebagai variabel independen dan kepatuhan diit sebagai variabel dependen. Instrumen yang digunakan adalah dengan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan dengan analisis Chi- Square (X2) dengan Uji Fisher’s sebagai alternatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian sebagian besar responden mempunyai tingkat pengetahuan baik, dan sikap yang positif serta mempunyai kepatuhan tergolong patuh. Kesimpulan dari penelitian ini adalah ada hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan dengan kepatuhan diit (p =0.001), dan terdapat hubungan yang signifikan antara sikap dengan kepatuhan diit pada lanjut usia penderita hipertensi di Desa Kartasura (p = 0,001).
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tingkat pengetahuan, sikap, kepatuhan diit |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Keperawatan |
Depositing User: | Edy Susilo |
Date Deposited: | 19 Nov 2014 11:46 |
Last Modified: | 20 Nov 2019 02:36 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/30944 |
Actions (login required)
View Item |