Alfiani , Elly (2008) ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn. S DENGAN SIROSIS HEPATIS DI RUANG CEMPAKA BRSUD SUKOHARJO. Diploma thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
J200050082.pdf Download (32kB) |
|
PDF
J200050082.pdf Restricted to Repository staff only Download (281kB) |
Abstract
Penyakit sirosis hepatis merupakan penyebab kematian terbesar setelah penyakit kardiovaskuler dan kanker. Gejala klinis dari sirosis hepatitis sangat bervariasi, muali dari tanpa gejala sampai dengan gejala yang sangat jelas. Sirosis hepatis merupakan penyakit yang sering dijumpai di seluruh dunia termasuk di Indonesia, kasus ini lebih banyak ditemukan pada kaum laki-laki dibanding kaum wanita. Penelitian ini dilakukan pada pasien rawat inap dengan penyakit sirosis hepatis yang sedang menjalani perawatan di ruang rawat inap BRSUD Sukoharjo. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melaksanakan asuhan keperawtan pada pasien sirosis hepatis secara komprehensif. Dalam asuhan keperawatan pada pasien sirosis hepatits ini terdapat beberapa diagnosa yaitu intoleransi, aktivitas, gangguan pemenuhan kebutuhan nitrisi kurang dari normal, nyeri, gangguan pola istirahat tidur, cemas, dan kurang pengetahuan tentang penyakit. Berdasarkan asuhan keperawatan yang telah penulis laksanakan pada pasien sirosis hepatis penulis menyimpulkan bahwa pasien sirosis hepatis memerlukan perawatan yang komprehensip, yaitu perawatan yang mencakup bio-psiko-sosial dan spiritual.
Item Type: | Karya ilmiah (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | sirosis hepatis, BRSUD Sukoharjo, asuhan keperawatan |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Keperawatan D3 |
Depositing User: | Maria Husnun Nisa |
Date Deposited: | 22 Jun 2009 03:57 |
Last Modified: | 28 Feb 2011 08:50 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/2953 |
Actions (login required)
View Item |