Rahayu, Ripniatin Darmining and , Dr. Taufik, M.Si. (2013) Hubungan Kepercayaan Diri Dan Dukungan Sosial Dengan Kecemasan Mahasiswa Menghadapi Ujian Osca. Thesis thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF (Halaman depan)
HALAMAN_DEPAN.pdf Download (715kB) |
|
|
PDF (Bab I)
BAB_I.pdf Download (98kB) |
|
PDF (Bab II)
BAB_II.pdf Restricted to Repository staff only Download (173kB) |
||
PDF (Bab III)
BAB_III.pdf Restricted to Repository staff only Download (74kB) |
||
PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (122kB) |
||
|
PDF (Bab V)
BAB_V.pdf Download (11kB) |
|
|
PDF (Daftar pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf Download (47kB) |
|
|
PDF (Naskah Publikasi)
NASKAH_PUBLIKASI.pdf Download (219kB) |
|
PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (8MB) |
Abstract
Ujian OSCA (Objective Structured Clinical Assesment) menjadi tahap yang menentukan bagi mahasiswa kebidanan. Kecemasan muncul karena merasakan perasaan yang berlebihan saat menghadapi ujian OSCA, mahasiswa merasa grogi, takut gagal, tidak adanya dukungan sosial khususnya dari keluarga dan teman, materi terlalu banyak, penguji yang diam, blank, kurang percaya diri, dan lain-lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kepercayaan diri dan dukungan sosial dengan kecemasan mahasiswa menghadapi ujian OSCA. Penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa D3 Kebidanan semester II di Kampus III Politeknik Kesehatan Surakarta yang akan menghadapi ujian akhir semester pada bulan Juni 2013 yang berjumlah 114 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terdapat hubungan negatif yang signifikan antara kepercayaan diri dengan kecemasan menghadapi ujian. Mahasiswa dengan kepercayaan diri tinggi memiliki kecemasan yang rendah saat menghadapi; (2) Terdapat hubungan negatif yang signifikan antara dukungan sosial dengan kecemasan menghadapi ujian OSCA. Mahasiswa dengan dukungan sosial tinggi cenderung memiliki kecemasan yang rendah saat menghadapi ujian OSCA; (3) Terdapat hubungan negatif yang signifikan antara kepercayaan diri dan dukungan sosial dengan kecemasan menghadapi ujian. Mahasiswa dengan kepercayaan diri yang tinggi dan dukungan sosial yang tinggi memiliki kecemasan yang rendah saat menghadapi ujian OSCA.
Item Type: | Karya ilmiah (Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kepercayaan Diri, Dukungan Sosial, Kecemasan |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Pasca Sarjana > Magister Sains Psikologi |
Depositing User: | Edy Susilo |
Date Deposited: | 20 Jan 2014 12:06 |
Last Modified: | 25 Oct 2021 03:28 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/27436 |
Actions (login required)
View Item |