Pengelolaan Pembelajaran Akselerasi Di SMP Negeri 1 Wonogiri

Sulistyorini, Sulistyorini and , Prof. Dr. Sutama, M.Pd and , Drs. Sigit Haryanto, M.Hum (2013) Pengelolaan Pembelajaran Akselerasi Di SMP Negeri 1 Wonogiri. Thesis thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Naskah publikasi)
NASKAH_PUBLIKASI.pdf

Download (207kB)
[img]
Preview
PDF (Halaman depan)
HALAMAN_DEPAN.pdf

Download (312kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
BAB_I.pdf

Download (64kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (85kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (78kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (162kB)
[img] PDF (Bab V)
BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (56kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (56kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (12MB)

Abstract

Fokus penelitian ini meliputi (1) bagaimana perencanaan pembelajaran akselerasi; (2) bagaimana pengorganisasian pembelajaran akselerasi; (3) bagaimana pelaksanaan pembelajaran akselerasi; dan (4) bagaimana penilaian pembelajaran akselerasi di SMP Negeri 1 Wonogiri. 3. Tujuan penelitian ini meliputi (1) mengetahui perencanaan pembelajaran akselerasi; (2) mengetahui pengorganisasian pembelajaran akselerasi; (3) mengetahui pelaksanaan pembelajaran akselerasi; dan (4) mengetahui penilaian pembelajaran akselerasi di SMP Negeri 1 Wonogiri.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah (1) wawancara; (2) observasi; dan (3) dokumentasi. Setelah data tersebut diperoleh kemudian data diuji dengan menggunakan metode trianggulasi.Kesimpulan Penelitian ini adalah (1) perencanaan pembelajaran akselerasi di SMP Negeri 1 Wonogiri pada dasarnya sama dengan kelas reguler, kurikulum yang dipakai yaitu memodifikasi kurikulum dengan membagi 2 tahun menjadi 6 semester. Bentuk perencanaan pembelajarannya meliputi program tahunan, semester, dan rencana pelaksanaan pembelajaran; (2) Pengorganisasian pembelajaran akselerasi di SMP Negeri 1 Wonogiri dilakukan dengan membentuk pengurus dan penanggung jawab khusus program akselerasi, agar pelaksanaan program dapat berjalan dengan efektif sesuai rencana. Salah satunya dengan penyediaan fasilitas khusus untuk program akselerasi, pemberian latihan dan workshop bagi guru-guru dalam program akselerasi; (3) Pelaksanaan pembelajaran meliputi proses belajar mengajar yang dilakukan di kelas dan luar kelas. Guru program akselerasi di SMP Negeri 1 Wonogiri dalam proses pembelajarannya selain menggunakan metode ceramah dan diskusi, mereka juga memanfaatkan fasilitas internet, laboratorium, perpustakaan dan lain-lain dengan semaksimal mungkin; dan (4) Sistem penilaian pembelajaran akselerasi di SMP Negeri 1 Wonogiri dilakukan dengan Ulangan Harian, Ulangan Akhir Semester dan Ujian Sekolah. Sedangkan untuk siswa yang belum mengalami ketuntasan, dilakukan remedial sesuai ketentuan.

Item Type: Karya ilmiah (Thesis)
Uncontrolled Keywords: pengelolaan pembelajaran, akselerasi.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > Magister Administrasi Pendidikan
Depositing User: Users 13 not found.
Date Deposited: 15 Jan 2014 12:22
Last Modified: 26 Oct 2021 05:09
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/27397

Actions (login required)

View Item View Item