HUBUNGAN ANTARA KEADILAN PROSEDURAL DAN KINERJA MANAJERIAL DENGAN PARTISIPASI PENGANGGARAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Survey pada Perguruan Tinggi swasta di Surakarta)

Mulato, Mulato (2008) HUBUNGAN ANTARA KEADILAN PROSEDURAL DAN KINERJA MANAJERIAL DENGAN PARTISIPASI PENGANGGARAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Survey pada Perguruan Tinggi swasta di Surakarta). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah surakarta.

[img] PDF
B_200_030_178.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (296kB)

Abstract

Penelitian ini betujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengarah antara keadilan procedural terhadap kinerja manajerial yang dimediasi oleh partisipasi penganggaran. Tahap analisis data dimulai dengan mengumpulkan data dengan cara menyebarkan kuasioner kepada pejabat struktural (Dekan, Wakil Dekan, Ketua Jurusan Seklretaris Jurusan ) di Universitas swasta se-surakarta. Metode pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan Purposive Random Sampling. Data diolah dengan menggunakan program SPSS For Windows Version 10. untuk menghindari adanya kesalahan, sebelum dilakukan pembahasan dalam penelitian ini dilakukan pengujian validitas dan reabilitas, pada pengujian validitas hanya item pertanyaan nomer dua dari variabel partisipasi penganggaran yang tidak valid sehingga harus di drop atau dikeluarkan karena tidak dapat dipakai untuk menggambarkan variabel partisipasi penggaran. Pengujian asumsi klasik dilakukan dengan Uji Normalitas, Uji Multikoliniaritas dan Uji Heteroskedastisitas. Dari hasil pengujian asumsi klasik diperoleh hasil bahwa data terdistribusi normal serta semua data terbebas dari masalah multikolinearitas dan heteroskedastisitas. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan persamaan linier sederhana, Uji keeratan Hubungan, Uji F, Uji T (t-test), dan analisis jalur (Path analysis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa keadilan procedural secara siknifikan berpengaruh terhadap kinerja manajerial. Hal ini dapat dibuktikan dengan hasil Uji F dan Uji T yang diterima pada taraf siknifikasi 5% (P=0,000). Dari hasil analisis jalur (path analysis) dapat ditarik kesimpulan bahwa partisipasi penganggaran memediasi pengaruh hubungan antara keadilan procedural dengan kinerja manajerial.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Keadilan Prosedural, kinerja manajerial, dan partisipasi penganggaran.
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 25 Jun 2008 02:19
Last Modified: 17 Nov 2010 14:10
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/27

Actions (login required)

View Item View Item