Hubungan Konsep Diri Dan Kecerdasan Interpersonal Dengan Kepercayaan Diri Siswa Smp Negeri 2 Jatiyoso Kabupaten Karanganyar Tahun 2012

Lutfia, Saida and , Dr. Nisa Rachmah N.A., M.Si, Psi and , Dr. Taufik, M.Si., Ph.D. (2013) Hubungan Konsep Diri Dan Kecerdasan Interpersonal Dengan Kepercayaan Diri Siswa Smp Negeri 2 Jatiyoso Kabupaten Karanganyar Tahun 2012. Thesis thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
HALAMAN_DEPAN.pdf

Download (653kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
BAB_I.pdf

Download (53kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (82kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (44kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (93kB)
[img] PDF (Bab V)
BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (27kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (50kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF (Naskah Publikasi)
NASKAH_PUBLIKASI.pdf

Download (234kB)

Abstract

Kepercayaan diri adalah karakter penting yang harus dimiliki oleh setiap orang. Konsep diri dan kecerdasan interpersonal berpengaruh terhadap pembentukan kepercayaan diri. Anak yang memiliki konsep diri positif akan memiliki penilaian dan harga diri positif dan akan berpengaruh pada kepercayaan dirinya. Sedangkan kecerdasan interpersonal diperlukan oleh anak dalam menjalin hubungan sosial. Apabila anak merasa diterima oleh lingkungannya maka akan terbentuk keyakinan akan eksistensi dirinya dan akan mempengaruhi perkembangan kepercayaan dirinya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara konsep diri dan kecerdasan interpersonal dengan kepercayaan diri siswa. Pengambilan sampel dengan menggunakan tehnik “stratified cluster random sampling”.Sampel terdiri dari 98 siswa-siswi SMP Negeri 2 Jatiyoso Karanganyar yang berada di kelas VII, VIII dan IX. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan alat ukur skala kepercayaan diri , skala konsep diri, dan skala kecerdasan interpersonal yang sudah teruji valid dan reliabel hasil pengolahan data didapat nilai F Regresi sebesar 71,7444 dengan p = 0,000 (p < 0,01) artinya ada hubungan positif yang sangat signifikan antara konsep diri dan kecerdasan interpersonal terhadap kepercayaan diri siswa.Hasil uji t untuk variabel konsep diri dan kepercayaan diri didapat nilai rx1y sebesar 0,711 dengan p = 0.000 (p<0,01) berarti ada hubungan positif yang sangat antara konsep diri dengan kepercayaan diri, sedangkan nilai rx2y = 0,676 dengan p = 0.000 (p<0,01) artinya ada hubungan positif yang sangat signifikan antara kecerdasan interpersonal dengan kepercayaan diri. Kepercayaan diri, konsep diri dan kecerdasan interpersonal pada subjek penelitian ini tergolong sedang. Hasil uji koefiesien determinasi didapat nilai r2 = 0,602 yang artinya sumbangan efektif konsep diri dan kecerdasan interpersonal terhadap kepercayaan diri sebesar 60,2% sedang sisanya didapat dari variabel lain diluar penelitian. Kesimpulannya adalah ada hubungan yang sangat signifikan antara konsep diri dan kecerdasan interpersonal dengan kepercayaan diri

Item Type: Karya ilmiah (Thesis)
Uncontrolled Keywords: kepercayaan diri, konsep diri, kecerdasan interpersonal
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > Magister Sains Psikologi
Depositing User: Users 1514 not found.
Date Deposited: 26 Sep 2013 10:28
Last Modified: 25 Oct 2021 03:44
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/26320

Actions (login required)

View Item View Item