Peningkatan Keterampilan Menulis Teks Berita Menggunakan Foto Jurnalistik Pada Siswa Kelas VIII MTS Negeri Mantingan Tahun Ajaran 2012/ 2013

Nofiasari, Ima and , Prof. Dr. Markhamah, M.Hum. and , Dra. Atiqa Sabardila, M. Hum. (2013) Peningkatan Keterampilan Menulis Teks Berita Menggunakan Foto Jurnalistik Pada Siswa Kelas VIII MTS Negeri Mantingan Tahun Ajaran 2012/ 2013. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
HALAMAN_DEPAN.pdf

Download (566kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
BAB_I.pdf

Download (101kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (126kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (110kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (198kB)
[img] PDF (Bab V)
BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (90kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (94kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (709kB)
[img]
Preview
PDF (Naskah Publikasi)
NASKAH_PUBLIKASI.pdf

Download (378kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan siswa dalam menulis teks berita, mendeskripsikan motivasi belajar siswa, serta menggali persepsi atau tanggapan siswa kelas VIII MTs Negeri Mantingan dalam kegiatan menulis teks berita menggunakan foto jurnalistik. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini adalah observasi, tes, dan wawancara terhadap 30 siswa kelas VIII MTs Negeri Mantingan. Observasi dilakukan untuk mengamati perkembangan pembelajaran menulis teks berita sebelum pelaksanaan tindakan, selama pelaksaan tindakan, sampai akhir tindakan. Tes pada penelitian ini dilakukan dalam bentuk penugasan, gunanya untuk mengetahui keterampilan siswa dalam menulis teks berita. Teknik wawancara ditujukan kepada siswa, tujuannya untuk menggali informasi atau pendapat siswa tentang proses pembelajaran dan kesulitan yang dihadapi. Hasilnya menunjukkan adanya peningkatan keterampilan menulis teks berita pada siswa kelas VIIIC MTs Negeri Mantingan setelah dilakukan pembelajaran menggunakan media foto jurnalistik. Pada pra siklus nilai rata-rata siswa adalah 41,46. Nilai tersebut mengalami peningkatan pada siklus I menjadi 67,76. Pada siklus II mengalami peningkatan lagi menjadi 80,83. Siswa menjadi aktif dan antusias setelah dilakukan pembelajaran menggunakan media foto jurnalistik. Siswa yang aktif bertanya pada siklus I sebesar 60% menjadi 76,66% pada siklus II, dan siswa yang aktif menanggapi pertanyaan dari guru pada siklus I sebesar 73,33% menjadi 80% pada siklus II. Siswa yang antusias dalam mengikuti pelajaran pada siklus I sebanyak 76,66% menjadi 86,66% pada siklus II, serta 70% siswa antusias dalam mengerjakan tugas dari guru pada siklus I menjadi 93,33%. Dari hasil wawancara terhadap siswa dapat diketahui bahwa dengan pembelajaran teks berita menggunakan media gambar berupa foto jurnalistik siswa merasa senang dengan pembelajaran ini.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: foto jurnalistik, aktif, antusias
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 10 Apr 2013 08:55
Last Modified: 30 Oct 2021 23:39
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/23525

Actions (login required)

View Item View Item