PENGARUH PELIMPAHAN WEWENANG DAN SISTEM PENGHARGAAN TERHADAP HUBUNGAN ANTARA PARTISIPASI PENYUSUNAN ANGGARAN DENGAN KINERJA MANAJERIAL (Studi Pada Perusahaan Perbankan di Wilayah Eks- Karesidenan Surakarta)

RESKIANA , DIFILIA (2008) PENGARUH PELIMPAHAN WEWENANG DAN SISTEM PENGHARGAAN TERHADAP HUBUNGAN ANTARA PARTISIPASI PENYUSUNAN ANGGARAN DENGAN KINERJA MANAJERIAL (Studi Pada Perusahaan Perbankan di Wilayah Eks- Karesidenan Surakarta). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
B200040308.pdf

Download (65kB)
[img] PDF
B200040308.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (393kB)

Abstract

Manajemen harus dapat menjalankan fungsinya dengan baik dan memiliki konsep kerja dengan sistem perencanaan yang matang dan terpadu agar efektivitas dan efisiensi operasional perusahaan dapat terwujud. Salah satu alat bantu yang digunakan oleh manajer dalam menjalankan fungsinya adalah anggaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk menunjukkan bukti empiris ada atau tidaknya pengaruh antara pelimpahan wewenang dan sistem penghargaan terhadap hubungan antara partisipasi penyusunan anggaran dengan kinerja manajerial. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Sampel yang digunakan adalah 31 manajer menengah perusahaan perbankan di wilayah eks-Karisedenan Surakarta. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian memperoleh hasil sebagai berikut: (1) partisipasi penyusunan anggaran berpengaruh signifikan terhadap kinerja manajerial. Hal ini terbukti dari hasil nilai p-value sebesar 0,001 diterima pada signifikansi 5% (p < 0,05). (2) pelimpahan wewenang berpengaruh sebagai pemoderasi hubungam antara partisipasi penyusunan anggaran dengan kinerja manajerial. Hal ini terbukti dari hasil analisis regresi yang memperoleh nilai p-value untuk interaksi partisipasi dan pelimpahan sebesar 0,001 diterima pada taraf signifikansi 5% (p < 0,05). (3) sistem penghargaan berpengaruh sebagai pemoderasi hubungan antara partisipasi penyusunan anggaran dengan kinerja manajerial. Hal ini terbukti dari hasil analisis regresi yang memperoleh nilai p-value untuk interaksi partisipasi dan sistem penghargaan sebesar 0,034 diterima pada taraf signifikansi 5% (p < 0,05). Hal ini menunjukkan bahwa partisipasi anggaran dapat meningkatkan kinerja manajerial pada organisasi dengan sistem penghargaan yang tinggi.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Partisipasi penyusunan anggaran, kinerja manajerial, pelimpahan wewenang, sistem penghargaan
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Mrs. Gatiningsih Gatiningsih
Date Deposited: 06 Jun 2009 02:40
Last Modified: 17 Nov 2010 00:51
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/2202

Actions (login required)

View Item View Item