PEMANFAATAN BONGGOL PISANG KEPOK (Musa paradisiaca) SEBAGAI BAHAN BAKU PEMBUATAN CUKA

Agustina, Lina (2008) PEMANFAATAN BONGGOL PISANG KEPOK (Musa paradisiaca) SEBAGAI BAHAN BAKU PEMBUATAN CUKA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
A420040009.pdf

Download (96kB)
[img] PDF
A420040009.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Bonggol pisang belum dimanfaatkan oleh masyarakat secara optimal, padahal bonggol pisang mengandung karbohidrat yang cukup tinggi yaitu 11,6 g. Oleh karena itu peneliti mencoba mengolah bonggol pisang menjadi produk baru yaitu bonggol pisang difermentasikan menjadi cuka. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh induk cuka terhadap kadar asam asetat pada fermentasi bonggol pisang kepok, untuk mengetahui kadar alkohol dan kadar asam asetat hasil fermentasi bonggol pisang kepok. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Biologi FKIP UMS untuk fermentasi alkohol dan asam asetat dan di Laboratorium Kimia Gizi FIK UMS untuk uji kadar alkohol dan uji kadar asam asetat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan menggunakan rancangan acak lengkap satu faktor yaitu konsentrasi induk cuka masing-masing dengan ulangan sebanyak 3 kali sehingga didapatkan 9 kombinasi perlakuan. Data dianalisis dengan Anava satu jalur dan dilanjutkan dengan uji BNT. Hasil analisis kadar asam asetat pada cuka bonggol pisang kepok diperoleh nilai Fhitung > Ftabel yaitu 205,58 > 5,14 pada taraf signifikansi a = 5%. Dari analisis data penelitian dapat disimpulkan bahwa bonggol pisang kepok dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku pembuatan cuka, dan semakin banyak konsentrasi induk cuka yang diberikan maka semakin tinggi kadar asam asetat yang dihasilkan. Kata kunci: kadar alkohol, kadar asam asetat, cuka bonggol pisang

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: kadar alkohol, kadar asam asetat, cuka bonggol pisang
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi
Depositing User: Mrs Esti Handayani
Date Deposited: 03 Jun 2009 08:52
Last Modified: 20 Nov 2019 03:08
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/2068

Actions (login required)

View Item View Item