Evaluasi Penggunaan Obat Antihipertensi Dengan Metode Atc/Ddd Pada Pasien Stroke Rawat Inap Rsud Dr. Moewardi Tahun 2010 Dan 2011

PUTRA, RADEN ARDHI WINATA KURNIA SUPRAPTONO (2012) Evaluasi Penggunaan Obat Antihipertensi Dengan Metode Atc/Ddd Pada Pasien Stroke Rawat Inap Rsud Dr. Moewardi Tahun 2010 Dan 2011. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
COVER-INTISARI.pdf

Download (630kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
BAB_I.pdf

Download (231kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (97kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (172kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (10kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (19kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img]
Preview
PDF (Naskah Publikasi)
NASKAH_PUBLIKASI.pdf

Download (266kB)

Abstract

Stroke adalah penyakit penurunan fungsi sistem saraf pusat secara tibatiba yang berlangsung selama 24 jam dan diperkirakan berasal dari pembuluh darah. Pada penderita stroke yang mempunyai latar belakang hipertensi memerlukan penanganan antihipertensi dengan tepat agar diperoleh hasil yang optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui antihipertensi apa saja yang digunakan pada pasien stroke serta bagaimana mengevaluasi kuantitas penggunaannya di instalasi rawat inap RSUD Dr. Moewardi pada tahun 2010 dan 2011. Jenis penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan pengambilan data secara retrospektif, berupa data yang didapat dari lembar rekam medik pasien yang didiagnosis menderita stroke di instalasi rawat inap RSUD Dr. Moewardi. Teknik pengambilan sampel menggunakan cara purposive sampling. Pengolahan data dilakukan dengan menghitung kuantitas penggunaan antihipertensi menggunakan metode ATC/DDD. Hasil penelitian menunjukkan jumlah penggunaan antihipertensi tiga terbanyak untuk pasien stroke rawat inap di RSUD Dr. Moewardi pada tahun 2010 adalah Captopril (36,502 DDD/100 Pasien-hari), Furosemid (14,730 DDD/100 Pasien-hari) dan Nifedipin (9,780 DDD/100 Pasien-hari). Sedangkan pada tahun 2011 adalah Captopril (33,248 DDD/100 Pasien-hari), Amlodipin (9,145 DDD/100 Pasien-hari), dan Furosemid (8,250 DDD/100 Pasien-hari). Selama periode tahun 2010 dan 2011, penggunaan antihipertensi untuk pasien stroke di RSUD Dr. Moewardi tidak mengalami begitu banyak perubahan

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Stroke, antihipertensi, ATC/DDD, RSUD Dr. Moewardi.
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > Farmasi
Depositing User: Mrs Esti Handayani
Date Deposited: 12 Oct 2012 11:28
Last Modified: 12 Oct 2012 12:36
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/20670

Actions (login required)

View Item View Item