Analisis Tingkat Kesulitan Soal Pemecahan Masalah Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Dalam Buku Ajar Matematika Sekolah Menengah Pertama (Smp) Kelas Viii

SUSILOWATI, DWI (2012) Analisis Tingkat Kesulitan Soal Pemecahan Masalah Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Dalam Buku Ajar Matematika Sekolah Menengah Pertama (Smp) Kelas Viii. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
halaman_depan.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF (Bab 1)
BAB_I.pdf

Download (45kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (60kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (43kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (113kB)
[img] PDF (Bab V)
BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (26kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
DAPUS.pdf

Download (22kB)
[img] PDF (Lampiran)
lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (90kB)
[img]
Preview
PDF (Naskah Publikasi)
naskah_publikasi.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan tingkat kesulitan soal pemecahan masalah Matematika ditinjau dari komponen-komponen soal: jenis bilangan, jenis operasi, banyak operasi, banyak soal/ pertanyaan, kecukupan data, dan kemiripan dengan soal sebelumnya pada materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) dalam buku ajar Matematika SMP/MTs kelas VIII. Untuk itu dipilih tiga buku ajar Matematika kelas VIII SMP/MTs yang terdiri dari buku BSE dan buku non BSE. Penelitian dilaksanakan dengan mencocokkan kaidah yang telah ditentukan pada soal-soal pemecahan masalah matematika yang termuat dalam buku-buku tersebut. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi pada setiap sampel soal dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan alur tahapan reduksi data, penyajian data, dan penyimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa buku Non-BSE memiliki soal-soal dengan tingkat kesulitan yang cukup tinggi. Soal pemecahan masalah dalam buku ‘Cerdas Aktif Matematika’ karangan Sudirman mempunyai jumlah operasi lebih dari satu untuk masing-masing soal, jumlah operasi perkalian dan pembagian yang lebih tinggi dari jumlah operasi penjumlahan dan pengurangan, dan didominasinya soal yang tidak mirip dengan soal sebelumnya. Selanjutnya soal pada buku ‘Matematika Bermakna’ karangan Idris Harta juga terdapat variasi penggunaan jenis bilangan cacah, desimal, dan pecahan; serta melibatkan operasi akar; sedangkan pada BSE merupakan soal-soal pemecahan masalah dengan tingkat kesulitan sedang. Soal pemecahan masalah pada buku ‘Contextual Teaching and Learning Matematika’ karangan Endah Budi Rahaju, dkk. hanya menggunakan jenis bilagan cacah, didominasi dengan pertanyaan tunggal, dan soal yang mirip dengan soal sebelumnya.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: komponen soal, tingkat kesulitan, buku ajar
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Mrs Esti Handayani
Date Deposited: 12 Sep 2012 11:25
Last Modified: 17 Jan 2019 07:57
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/19909

Actions (login required)

View Item View Item