Badarudin, Shohib (2008) ANALISIS KAUSALITAS ANTARA PDRB DENGAN INFLASI DI DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA TAHUN 1980-2005. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF
B300030053.pdf Download (112kB) |
|
PDF
B300030053.pdf Restricted to Repository staff only Download (112kB) |
Abstract
Penelitian ini berjudul “Analisis Kausalitas Granger Antara PDRB Dengan Inflasi di Daerah Khusus Ibukota Jakarta Tahun 1980-2005”. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis arah hubungan kausalitas antara PDRB dengan Inflasi di Daerah Khusus Ibukota Jakarta pada tahun 1980-2005. penelitian ini dilakukan dengan mengunakan uji kausalitas granger yaitu merupakan sebuah metode analisis guna mengetahui hubungan kausalitas antara dua variabel. Metode analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan metode Granger. Untuk mendapatkan hasil estimasi, dilakukan pengujian Stasioneritas dengan menggunakan Uji Root Augmented Dickey-Fuller (ADF), Uji Kointegrasi, Uji Derajat Integrasi dan Uji Kausalitas Granger. Hasil Uji Stasioneritas dengan berbagai tingkat kelambanan waktu menunjukkan bahwa variabel PDRB belum stasioner (model 1) dan variabel Inflasi sudah stasioner (model 2), yang kemudian dilanjutkan dengan Uji Kointegrasi. Hasil uji Kointegrasi PDRB menunjukkan bahwa belum terkointegrasi (model 2.2). kemudian dilanjutkan dengan uji Derajat Integrasi. Hasil Derajat Integrasi pada PDRB menunjukkan bahwa sudah stasioner (model 3). Kemudian dilanjutkan uji Kausalitas Granger. Hasil uji Kausalitas Granger menunjukkan bahwa pada lag 7, lag 3, lag 4, dan lag 5 nilai probabilitas lebih kecil dari a=0,05. Hal ini menunjukkan ada hubungan kausalitas variabel PDRB terhadap Inflasi yang berarti variabel PDRB berpengaruh terhadap Inflasi, dan sebaliknya Inflasi terhadap PDRB artinya Inflasi mempengaruhi PDRB di Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Produk Domestik Regional Bruto (PDRB), Inflasi, uji Stasioneritas, uji Kointegrasi, uji Derajat Integrasi, dan uji Kausalitas Granger |
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan |
Depositing User: | Mr. Edy Suparno |
Date Deposited: | 27 May 2009 07:36 |
Last Modified: | 18 Nov 2019 03:15 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/1679 |
Actions (login required)
View Item |