Dampak Implementasi Supervisi Klinis terhadap Peningkatan Proses Pembelajaran dan Hasil Belajar Bahasa Indonesia Siswa Kelas IX Semester I SMP Negeri 2 Pabelan Kabupaten Semarang Tahun Pelajaran 2010/2011

ZUMROTUN, ZUMROTUN (2011) Dampak Implementasi Supervisi Klinis terhadap Peningkatan Proses Pembelajaran dan Hasil Belajar Bahasa Indonesia Siswa Kelas IX Semester I SMP Negeri 2 Pabelan Kabupaten Semarang Tahun Pelajaran 2010/2011. Thesis thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (HALAMAN DEPAN)
COVER_DAN_HALAMAN__AWAL_TESIS.pdf

Download (145kB)
[img]
Preview
PDF (BAB I)
BAB_I.pdf

Download (105kB)
[img] PDF (BAB II)
BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (186kB)
[img] PDF (BAB III)
BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (121kB)
[img] PDF (BAB IV)
BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (550kB)
[img] PDF (BAB V)
BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (85kB)
[img]
Preview
PDF (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (74kB)
[img] PDF (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Guru harus selalu meningkatkan kemampuan profesionalnya, pengetahuan, sikap, dan keterampilannya secara terus-menerus sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Peningkatan pengetahuan dan keterampilan guru diarahkan untuk proses pembelajaran dan hasil belajar Bahasa Indonesia siswa kelas IX. Pembelajaran merupakan inti dari proses pendidikan formal dengan guru sebagai pemegang peranan utama. Dalam PBM sebagian besar hasil belajar peserta didik ditentukan oleh peranan guru. Guru yang kompeten akan mampu menciptakan pembelajaran yang efektif dan inovatif sehingga hasil belajar siswa berada pada tingkat yang optimal. Supervisi adalah suatu aktivitas pembinaan yang direncanakan untuk membantu para guru dan pegawai sekolah lainnya dalam melakukan pekerjaan mereka secara efektif. Supervisi klinis merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kinerja guru dalam menyususn rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP), melaksanakan program pembelajaran, dan meningkatkan hasil relajar bahasa Indonesia siswa. Bertumpu dari hal tersebut dapat dirumuskan 3 permasalahan. (1) Bagaimanakah peningkatan perencanaan pembelajaran guru mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas IX SMPN 2 Pabelan tahun pelajaran 2010/2011 melalui supervisi klinis? (2) Bagaimanakah peningkatan proses pembelajaran Bahasa Indonesia kelas IX semester 1 SMPN 2 Pabelan tahun pelajaran 2010/2011 melalui supervisi klinis (3)Bagaimanakah peningkatan hasil belajar Bahasa Indonesia siswa kelas IX semester 1 SMPN 2 Pabelan tahun pelajaran 2010/2011 melalui supervisi klinis? Penelitian ini terdiri atas dua tahap supervisi klinis tahap 1 dan tahap 2. Dengan analisis data deskriptif kualitatif diperoleh hasil bahwa supervisi klinis dapat meningkatkan (1) kualitas rencana pelaksanaan pembelajaran guru (IPKG 1) dari kriteria tidak baik (58,05) menjadi kriteria baik (81,615), (2) proses pelaksanaan pembelajaran (IPKG 2) dari kriteria kurang baik (55,83) IPKG 2 menjadi sangat baik (91,94), dan (3) hasil belajar bahasa Indonesia siswa yakni 91,11% siswa memproleh nilai berkategori baik (70-84).

Item Type: Karya ilmiah (Thesis)
Uncontrolled Keywords: supervisi, klinis, RPP, pembelajaran bahasa Indonesia, dan hasil belajar
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > Magister Pengkajian Bahasa
Depositing User: Users 5 not found.
Date Deposited: 22 Dec 2011 05:32
Last Modified: 22 Dec 2011 05:55
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/16241

Actions (login required)

View Item View Item