ANALISA KINERJA ANGKUTAN UMUM DAN KELAYAKAN TARIF (Studi kasus Angkutan Umum Jurusan Solo-Sukoharjo-Weru)

RESINOTO, MUCH AJI (2008) ANALISA KINERJA ANGKUTAN UMUM DAN KELAYAKAN TARIF (Studi kasus Angkutan Umum Jurusan Solo-Sukoharjo-Weru). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
D100000098.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (898kB)

Abstract

Bus sebagai salah satu sarana transportasi untuk menunjang kebutuhan pokok masyarakat. Pelayanan dan penetapan tarif yang tepat sangat diperlukan dalam penyelenggaraan angkutan umum, agar tidak menimbulkan masalah bagi masyarakat. Secara lengkap penelitian tugas akhir ini bertujuan untuk menganalisis kinerja dan kelayakan tarif bus PO. Wahyu dan Wahyu Putra, antara lain kecepatan, waktu sirkulasi, factor beban (load factor), waktu antara (time headway). Metode yang digunakan adalah survai untuk mendapatkan data primer dan data sekunder, survei dilaksanakan pada hari Kamis 5 April 2007, Sabtu 7 April 2007, Senin 9 April 2007. Data primer mencakup jumlah penumpang naik turun, waktu penumpang naik turun di terminal dan di perjalanan, waktu tempuh, jarak tempuh, waktu berhenti di terminal, jam berangkat dan jam tiba, kapasitas angkutan serta tarif di lapangan. Sedangkan data sekunder yang diperoleh adalah rute bus dan jadual pemberangkatan bus jurusan Solo - Sukoharjo – Waru dari Dinas Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Sukoharjo, harga satuan komponen Biaya Operasi Kendaraan serta tarif dasar angkutan umum dari PO. Wahyu dan Wahyu Putra. Analisis yang dilakukan didasarkan pada pedoman teknis penyelenggaraan angkutan umum dalam trayek tetap dan teratur. Berdasarkan analisis kinerja angkutan umum dan kelayakan tarif menunjukan bahwa bus PO. Wahyu dan Wahyu Putra sudah tergolong baik, karena dari parameter kinerja angkutan umum yang ada sudah sesuai dengan standart yang ditentukan, hanya saja pada penetapan tarif pihak PO memberlakukan tarif di atas standart dari Dinas Perhubungan. Berdasarkan dari analisa diperoleh kecepatan rata-rata sebesar 30,04 km/jam, waktu sirkulasi PO. Wahyu dan Wahyu Putra sesuai hasil perhitungan sebesar 278,13 menit, load factor PO. Wahyu dan Wahyu Putra sebesar 73%, hal ini sudah memenuhi standar DLLAJ yaitu 70% - 100%. Time headway PO. Wahyu dan Wahyu Putra di lapangan sebesar 15 menit yang menurut standart yaitu antara 5 – 10 menit, Availability didapatkan 88,88% dengan standar 80 – 90 %, sedangkan nilai BOK untuk PO. Wahyu dan Wahyu Putra sebesar Rp 2.049,04,-/km, tarif/penumpang di lapangan sebesar Rp 8.750,-( 10.000,- untuk umum dan 7.500,- untuk pelajar/ mahasiswa ) tarif sesuai BOK sebesar Rp. 9999,15.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kinerja, Tarif, Angkutan Umum
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Maria Husnun Nisa
Date Deposited: 25 May 2009 08:35
Last Modified: 17 Nov 2010 05:07
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/1588

Actions (login required)

View Item View Item