Setiawan, Agus (2011) PERENCANAAN DAN PERANCANGAN ARSITEKTUR (PPA)HERBAL PLANT RESEARCH CENTER di KARANGPANDAN (Sebagai Tempat Wisata Edukasi Herbal). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
|
PDF (halaman depan)
1._HALAMAN_DEPAN.pdf Download (206kB) |
|
|
PDF (bab I)
2._BAB_I_PENDAHULUAN.pdf Download (139kB) |
|
PDF (bab II)
3._BAB_II_TINJAUAN_PUSTAKA.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
PDF (bab III)
4._BAB_III_GAMBARAN_LOKASI.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
PDF (bab IV)
5._BAB_IV_ANALISIS_PENDEKATAN_SERTA_KONSEP_PERENCANAAN_DAN_PERANCANGAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
||
|
PDF (daftar pustaka)
6._DAFTAR_PUSTAKA.pdf Download (98kB) |
|
PDF (lampiran)
7._LAMPIRAN_-_GAMBAR_KERJA.pdf Restricted to Repository staff only Download (74MB) |
Abstract
Kita sungguh beruntung hidup di Indonesia yang diberikan kekayaan hayati yang tinggi. Dari sekian banyak tanaman yang ada di indonesia, ada beberapa tanaman yang dapat digunakan sebagai obat lternative. Tanaman herbal telah diteliti oleh ahli farmasi dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit. Tanaman herbal ini mungkin sebagian dari kita sudah familiar dan menggunakannya setiap hari. Tanaman herbal memang jarang digunakan oleh masyarakat karena berbagai sebab salah satu diantaranya adalah kurangnya informasi mengenai jenis-jenis tanaman herbal dan cara penggunaannya. Sejarah tanaman obat atau herbal di Indonesia berdasarkan fakta sejarah adalah obat asli Indonesia. Catatan sejarah menunjukkan bahwa di wilayah nusantara dari abad ke 5 sampai dengan abab ke 19, tanaman obat merupakan sarana paling utama bagi masyarakat tradisional kita untuk pengobatan penyakit dan pemeliharan kesehatan. Kerajaan di wilayah nusantara seperti Sriwijaya, Majapahit dan Mataram yang telah mencapai beberapa puncak kejayaan dan menyisakan banyak peninggalan yang dikagumi dunia, adalah produk masyarakat tradisional yang mengandalkan pemeliharaan kesehatannya dari tanaman obat. Banyak jenis tanaman yang digunakan secara tunggal maupun ramuan terbukti sebagai bahan pemelihara kesehatan. Pengetahuan tanaman obat yang ada di wilayah Nusantara bersumber dari pewarisan pengetahuan secara turun-temurun, dan terus-menerus diperkaya dengan pengetahuan dari luar Nusantara, khususnya dari China dan India. Tetapi dengan masuknya pengobatan modern di Indonesia, dengan didirikannya sekolah dokter jawa di Jakarta pada tahun 1904, maka secara bertahap dan sistematis penggunaan tanaman obat sebagai obat telah ditinggalkan. Dan telah menggantungkan diri pada obat kimia modern, penggunaan tanaman obat dianggap kuno, berbahaya dan terbelakang. Dari proses perancangan Tugas Akhir ini memiliki beberapa permasalahan, yaitu: 1. Bagaimana membuat sebuah rancangan bangunan yang memiliki konsep Green atau Back to Nature demi mendukung sebuah tempat untuk edukasi tanaman-tanaman herbal. 2. Konsep Green Architecture yang seperti apakah yang sesuai untuk mendukung tempat pusat penelitian tanaman herbal. Maka dari itu penulis mempunyai inisiatif untuk membuat sebuah tempat yang nantinya akan dijadikan sebagai pusat penelitian tanaman herbal. Dimana di dalamnya terdapat kebun yang ditanami berbagai jenis tanaman herbal yang ada di Indonesia, pusat studi tanaman herbal, perpustakaan herbal, laboratorium obat herbal, wisata herbal, dan sebagainya. Tempat tersebut diharapkan akan menambah pengetahuan kepada masyarakat mengenai tanaman herbal yang ada disekitar kita atau di Indonesia. Selain itu juga tempat tersebut digunakan sebagai tempat wisata edukatif yang fokus kepada tanaman herbal. Jadi pada intinya adalah tempat tersebut merupakan sebuah tempat wisata yang secara tidak langsung memberi pengetahuan kepada Masyarakat dan sebagai pusat penelitian tanaman herbal yang ada di Indonesia.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | RAK D300/2011 - 22 |
Uncontrolled Keywords: | HERBAL PLANT RESEARCH CENTER di KARANGPANDAN |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Arsitektur |
Depositing User: | Users 13 not found. |
Date Deposited: | 07 Dec 2011 10:29 |
Last Modified: | 13 Jan 2012 08:42 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/15869 |
Actions (login required)
View Item |