UTAMI, FITRI YUNIATI (2008) DAYA PENANGKAP RADIKAL EKSTRAK ETANOL 96% BUAH TOMAT (Solanum lycopersicum Linn.) DENGAN METODE 2,2-diphenyl-1-picrylhidrazyl (DPPH). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.
PDF
K100030147.pdf Restricted to Repository staff only Download (372kB) |
Abstract
Oksidan saat ini semakin diperhatikan oleh dunia, hal ini dikarenakan semakin banyak bukti-bukti ilmiah yang mengindikasikan bahwa oksidan dapat menimbulkan berbagai penyakit degeneratif. Sejak dulu buah tomat digunakan oleh masyarakat kita untuk melancarkan aliran empedu ke usus, penambah nafsu makan dan pencahar ringan. Penelitian sebelumnya menyatakan bahwa ekstrak metanol buah tomat menunjukkan adanya potensi sebagai penangkap radikal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas penangkap radikal ekstrak etanol 96% buah tomat dengan metode DPPH (2,2-diphenyl-1-picrylhidrazyl) dan dibandingkan dengan vitamin C. Ekstrak buah tomat diperoleh dari buah tomat yang dimaserasi dengan etanol 96%. Maseratnya dipekatkan dengan vacuum rotary evaporator, kemudian dikeringkan dengan freeze dryer. Ekstrak yang didapat diuji aktivitas penangkap radikal terhadap radikal DPPH dengan mengukur absorbansinya pada panjang gelombang maksimum setelah waktu yang didapat dari OT dan dibandingkan dengan vitamin C. Aktivitas penangkap radikal dinyatakan sebagai IC50 (Inhibition Concentration). Hasil penelitian ini menunjukan nilai rerata IC50 ekstrak etanol 96% buah tomat sebesar 36,13 ± 0,304 μg/mL, sedangkan nilai IC50 Vitamin C sebagai senyawa pembanding adalah 3,28 μg/mL. Hasil ini menunjukan bahwa ekstrak etanol 96% memiliki daya penangkap radikal yang lebih rendah dibanding vitamin C, walaupun demikian ekstrak etanol 96% buah tomat dapat dikatakan memiliki aktivitas penangkap radikal yang kuat karena memiliki nilai IC50 kurang dari 200 μg/mL.
Item Type: | Karya ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | DPPH, buah tomat (S .lycopersicum Linn.), penangkap radikal, IC50 |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi > Farmasi |
Depositing User: | Mrs. Gatiningsih Gatiningsih |
Date Deposited: | 18 May 2009 08:39 |
Last Modified: | 17 Nov 2010 06:49 |
URI: | http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/1293 |
Actions (login required)
View Item |