Pengembangan Sistem Informasi Katalog Resep Masakan Berbasis Website

Zahro, Fitria Nurwahyuniar Alamsyah and , Azizah Fatmawati (2024) Pengembangan Sistem Informasi Katalog Resep Masakan Berbasis Website. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF (Naskah Publikasi)
L200200218_Naspub.pdf

Download (874kB)
[img] PDF (Surat Pernyataan Publikasi)
Surat Pernyataan Publikasi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (660kB)

Abstract

Perkembangan teknologi informasi sudah menjadi hal yang tidak bisa dihindari lagi bagi masyarakat pencari informasi di era sekarang ini. Salah satunya dalam mencari informasi mengenai resep masakan. Pencarian bisa menjadi rumit dan memakan waktu, sehingga menyulitkan banyak orang untuk mendapatkan resep yang dibutuhkan. Tujuan utama dari pengembangan website adalah menyediakan platform responsif, dan membuat resep lebih mudah ditemukan. Metode waterfall digunakan untuk mengembangkan perangkat lunak ini, yaitu metode pengembangan yang bersifat linear. Metode ini melibatkan serangkaian tahapan berurutan seperti analisis, desain, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan, di mana setiap tahapan harus diselesaikan sepenuhnya sebelum melanjutkan ke tahapan berikutnya. Setiap fase bergantung pada hasil yang dicapai di fase sebelumnya, memastikan bahwa setiap detail dipertimbangkan secara menyeluruh sebelum beralih ke tahap selanjutnya. Tidak ada fase yang dapat dimulai sebelumnya selesai sepenuhnya, memastikan bahwa setiap detail telah diperiksa sebelum melanjutkan. Hasil berupa sistem informasi katalog resep masakan yang berbasis website yang berfungsi memberikan kemudahan akses, interaksi pengguna, inspirasi kuliner, pengumpulan data pengguna, dan kolaborasi antar pengguna yang semuanya meningkatkan keterlibatan dan koneksi dalam dunia kuliner. Hasil uji pengujian blackbox dari sisi pengunjung dan admin, menunjukkan bahwa seluruh fungsi sistem informasi berjalan dengan yang diharapkan. Sementara itu, hasil pengujian System Usability Scale (SUS) yang melibatkan 50 responden menghasilkan skor rata-rata 76, yang menunjukkan bahwa sistem memiliki tingkat kegunaan yang baik dan dapat diterima oleh pengguna, meskipun memerlukan peningkatan untuk lebih mengoptimalkan pengalaman pengguna.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: katalog, kuliner, resep, waterfall, website
Subjects: T Technology > TZ Technical Information
T Technology > TZ Technical Information > TZ01 Hardware, Nerworking
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Information Literacy
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi dan Informatika > Teknik Informatika
Depositing User: FITRIA NURWAHYUNIAR ALAMSYAH ZAHRO
Date Deposited: 20 Nov 2024 06:56
Last Modified: 20 Nov 2024 06:56
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/129093

Actions (login required)

View Item View Item