ANALISIS PERMAINAN BAHASA, SINGKATAN DAN AKRONIM PADA PEMAKAIAN BAHASA SMS GAUL DI HANDPHONE

FITRIANI , ENGGA (2011) ANALISIS PERMAINAN BAHASA, SINGKATAN DAN AKRONIM PADA PEMAKAIAN BAHASA SMS GAUL DI HANDPHONE. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
02._HALAMAN_DEPAN.pdf

Download (147kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
03._BAB_I.pdf

Download (80kB)
[img] PDF (Bab II)
04._BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (106kB)
[img] PDF (Bab III)
05._BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (73kB)
[img] PDF (Bab IV)
06._BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (941kB)
[img] PDF (Bab V)
07._BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (71kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
08._DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (120kB)
[img] PDF (Lampiran)
09._LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (146kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan: (1) Mendiskripsikan bentuk permainan bahasa pada pemakaian bahasa SMS gaul di handphone, (2) Mendiskripsikan bentuk singkatan dan akronim pada pemakaian bahasa gaul SMS di handphone. Jenis penelitian ini adalah kualitatif yang bersifat deskriptif. Data yang diteliti adalah satuan lingual yang ada pada SMS gaul di handphone. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik catat. Metode dan teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode komparatif konstan (constans comparative) atau metode padan. Metode padan dilakukan dengan teknik lanjutan yaitu teknik HBS (teknik hubung banding menyamakan). Metode penyajian hasil analisis data dengan metode informal dan formal. Sesuai dengan rumusan masalah, penelitian ini menghasilkan beberapa simpulan yaitu ciri bentuk kebahasaan SMS gaul di Handphone berkaitan dengan permainan bahasa, singkatan dan akronim.(1) Permainan bahasa berkaitan dengan pemakaian angka, kata, huruf, simbol, dan variasi perubahan huruf dalam pembentuk kebahasaan dalam SMS gaul di handphone. Permainan angka dijabarkan menjadi angka sebagai representasi kata bahasa Indonesia, kata bahasa Inggris, angka sebagai visualisasi lambang bunyi dan angka sebagai lambang frekuensi pembacaan. Permainan huruf terjadi dengan pemakaian huruf sebagai representasi kata bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Peristiwa permainan kata dengan pemakaian kata bahasa Indonesia yang dituliskan seperti struktur bahasa asing (Inggris). Permainan simbol atau lambang dengan menggunakan simbol atau lambang sebagai representasi suku kata dan huruf atas dasar kemiripan bentuk ortografis. Variasi perubahan huruf disebabkan karena kedua huruf yang dipertukarkan sedaerah artikulasi atau berdekatan. (2) Adanya singkatan dan akronim. Pada singkatan terjadi proses pengekalan huruf, untuk menentukan huruf yang dapat mengacu pada kata yang dimagsud. Pengekalan tersebut diklasifikasikan menjadi pengekalan satu huruf, pengekalan dua huruf, dan pengekalan tiga huruf. Pada akronim dalam SMS gaul terbentuknya terjadi karena disisipi bahasa asing.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: SMS Gaul, Handphone
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 15 Apr 2011 07:22
Last Modified: 15 Apr 2011 07:22
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/11539

Actions (login required)

View Item View Item